Build Clint Tersakit 2022, Kamu Wajib Coba !!

penjaga

Build Clint tersakit 2022

Sebagai user Clint kamu harus mencoba build-build baru. Untuk mengeksplore kemampuan terbaik Clint . Selain mekanik yang harus dilatih. Pemilihan item juga penting. Pada dasarnya item harus menyesuaikan dengan skill Hero. Dan juga Hero pick lawan. 

Selain itu pemilihan emblem juga harus tepat. Biasanya menyesuaikan dengan gameplay usernya. Ingin bermain seperti apa? Nah kali ini saya akan memberikan build Clint tersakit versi pribadi. Yang bisa kamu coba untuk bermain di rank. yuk simak dibawah ini :

Build clint tersakit 2022

1. Swift boots

Memberikan tambahan attack speed 15% dan movement Speed 40%. Item pertama wajib sepatu untuk bisa survive diawal permainan. 

2. Endless battle

+65 physical attack

+5 %Mana Regen

+250 HP

+10% cooldown reduction. 

+5% movement Speed

+10% physical lifesteal

Pasif unik – divine justice : selama 3 detik setelah menggunakan skill basic attack berikutnya akan memberikan true damage sebesar 60% Dari physical attack, efek cooldown selama 1.3 detik.

Pasif divine justice ini sangat cocok dengan Clint. Dimana pasif Clint setelah menggunakan skill  jangkau basic attack semakin luas. Hal ini akan memudahkan untuk memberikan true damage kepada musuh. Item dengan banyak keuntungan, cocok untuk hero-hero yang sering menggunakan basic attack. 

Selain itu juga mengurangi cooldown skill, Memberi tambahan darah dan juga physical lifesteal yaitu bertambahnya darah ketika basic Attack mengenai lawan. 

3. Berseker Fury

+65% physical attack

+25 critical Chance

Artribut unik – 40% critical damage

Pasifunik – Doom : critical hit akan meningkatkan physical attack sebesar 5% berlangsung selama 2 detik. 

Penjelasan item: cara mengaktifkan pasif berseker Fury yaitu sering-sering menggunakan basic attack. Supaya critical damage muncul.

4.Scarlet Phantom/ Thunder Belt

+30% physical attack

+25% critical chance

+20% attack speed

Pasif unik – frenzy : critical damage yang diberikan dapat meningkatkan attack speed sebesar 30% dan critical chance 5% selama 2 detik.

Item ini cocok digunakan oleh hero yang mengandalkan critical dari basic attacknya seperti clint. Juga sangat cocok untuk dicombo dengan item bersekers Fury. Sehingga mendapatkan dobel critical damage dari kedua item tersebut. 

Jika merasa butuh defence yang kuat karena damage lawan mulai terasa sakit. Ganti scarlet phantom dengan thunder belt. 

Supaya lebih bisa survive didalam war karena mendapatkan 50% physical defense.

Dan juga setelah mengeluarkan skill , basic attack berikutnya memberika true damage dan efek slow selama 1.5 detik.

5.Malefic Roar

+65% physical attack

+30% physical pen 

Pasif unik – armor Buster : setiap physical defense yang dimiliki lawan akan meningkatkan physical penetration sebesar 0.05% saat memberikan damage dibatasi hingga 20%.

Item yang wajib dimiliki ketika late game. Kenapa? Karena tank lawan sudah sangat kuat dengan banyak item defense sehingga membutuhkan physical penetration dari pasif Malefic Roar.  Karena semakin banyak physical defense lawan akan semakin besar damagenya.

6. Blade of dispair 

+160% physical attack

+5% movement Speed 

Pasif unik – Despair : menyerang lawan yang memiliki hp dibawah 50% akan meningkatkan physical attack Hero sebesar 25% berlangsung selama 2 detik – efek aktif sebelum memberikan damage. 

Item yang memiliki physical attack paling besar diantara item lainya. Item wajib ketika late game. Fungsinya untuk membunuh lawan secara cepat terutama target yang memiliki darah 50% karena damageya bisa meningkat selama 2 detik. 

Emblem terbaru 

Gunakan emblem support dengan komposisi – Agility: 3/3 Rupture: 3/3  Averice: 1/1

Build Clint tersakit 2022

Agility memberikan tambahan movement speed. Rupture memberikan tambahan damage penetrasi . Averice memberikan tambahan gold.

Pada msc 2022 kemarin,  Emann dari tim Rsg philiphina  memakai emblem support talent averice dengan Hero Claudenya. Kira-kira apa Kelebihan emblem ini ? Yaitu dapat memberikan 10 gold dari setiap serangan yang mengenai target. Semakin sering basic attack atau skill yang mengenai lawan akan semakin cepat unggul dari segi gold. Apalagi goldliner menjadi role penting karena difokuskan untuk memberi damage besar di mid sampai lategame. Jadi harus kaya. 

Tips : Tim yang memegang gold lebih tinggi biasanya akan mudah mengendalikan permainan. 

Kenapa? Karena ketika unggul gold otomatis unggul dari segi item. Karena membeli item menggunakan gold. Nah ,salah satu hal penting dalam game mobile legend ini salah satunya adalah gold management. Yaitu bagaimana sebuah tim dapat menghasilkan gold sebanyak dan secepat mungkin daripada lawan.

Spell

Flicker masih jadi pilihan terbaik untuk Clint. Gunakan disaat yang tepat yaitu ketika darah sekarat dan dalam posisi dikejar lawan. Selain itu gunakan juga untuk mengejar lawan yang berusaha kabur. Gunakan combo Flicker +skill 2 supaya jangkauannya semakin jauh. 

Counter clint

Hero Hero assasins yang lincah yang dapat menyerang secara cepat. Seperti ling, Fany Karina , helcurt. Clint akan susah menghindari hero-hero itu walaupun sudah memakai skill dua maupun Flicker. Jadi user Clint wajib ambil posisi yang aman ketika war. Atau meminta tank untuk menjaganya. 

Atau tank seperti Franco yang memiliki ulti lock. Biasanya berawal dari conceal Franco akan tiba-tiba muncul kemudian ulti. hiper atau mm lawan yang eksekusi. Ganking seperti ini memang ngeselin. Jadi user Clint harus selalu waspada jika tank lawan belum kelihatan.

Tips: jangan maju terlalu dalam jika tank lawan belum kelihatan. 

Kelebihan dan kekurangan clint

Clint adalah Hero marskman yang menyerang musuh dari jarak jauh. Jangan sekali-kali menggunakan Hero ini dengan cara menempel musuh. Kontribusi maksimal Clint akan terlihat ketika late game. Karena semua item damage telah lengkap. Artinya siap menjadi damage terbesar di tim. Tinggal pintar-pintar jaga potitioning aja. 

Sementara kekuranganya adalah tidak berkutik ketika melawan assassin. Clint sangat tipis pertahanannya jadi sangat mudah di instan kill oleh musuh. Maka penting untuk selalu meminta bantuan tank untuk membuka map dan mengcover. 

Gameplay clint

Early game

Fokus farming aja sampai kenyang dan kaya. Begitu terus sampai beberapa item jadi baru ikut join war. Jangan nafsu diawal meskipun musuh sekarat. Biarkan mereka recall karena  recall diawal game adalah kerugian. Kita jadi bebas untuk plating tower. Akibatnya mereka akan ketinggalan gold. 

Mid game

Ikut join war caranya mulai terus memperhatikan map bila ada war ikut join untuk membantu memberikan damage, walaupun masih belum terlalu sakit. Bila posisi war di exp, goldlane wajib isi mid. Mid lebih utama jangan sampai hancur . Tidak perlu ikut karena akan memakan waktu yang lama untuk sampai. Jadi harus penuh pertimbangan ketika mengambil keputusan. 

Late game

Jaga jarak dan selalu dibarisan belakang untuk menghindari damage musuh. Sambil spam skill secara terus menerus untuk menakuti musuh. Bila terlihat musuh sekarat dan Kabur Flicker+skill 2 untuk mengejar. 

Ketika musuh menghilang dan tidak terdeteksi dimap itu artinya musuh sedang mencari korban yang lengah untuk diganking. Maka hati-hati tetap berada di bagian belakang dan jangan sendirian.

Kesimpulan 

Sekian pembahasan mengenai build Clint tersakit, beserta emblem, spell dan gameplaynya. Buat temen-temen silakan dicoba diranked. Jika ada kesalahan yang saya bagikan mohon dimaafkan karena ini murni pengalam pribadi saya memakai Clint. Jadi bukan panduan pasti karena  setiap orang punya gameplaynya masing-masing. Tapi tidak ada salahnya kan mencoba. Siapa tahu dapat ilmu baru . 

Terima kasih. 


Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar