Cara efektif Mempromosikan Blog untuk meningkatkan pengunjung

penjaga

Cara mempromosikan blog

Setelah sobat berhasil menulis sebuah artikel blog selanjutnya sobat fokus untuk mempromosika artikel kepada calon pembaca yang membutuhkanya. Supaya tulisan tepat sasaran maka share ke forum atau grub yang relevan dengan pembahasan blog.

Jika sobat masih belum mengerti bagaimana cara mempromosikan blog yang efektif. Maka silakan terus membaca artikel ini Karena dibawah ini saya akan memberikan beberapa cara efektif untuk mempromosikan blog. 

Daftar Isi

Cara efektif Mempromosikan Blog untuk meningkatkan pengunjung 

1. Melalu grub FB yang sesuai topik 

Cari grub difacebook yang membahas topik yang relevan dengan blog sobat. Untuk awal-awal bergabung dengan grub jangan langsung share link blog. Tahan dulu sampai beberapa hari. Gunakan waktu awal untuk berkenalan dengan menjawab pertanyaan yang diajukan Anggoga grub. 

Biasanya akan banyak yang melontarkan pertanyaan, jawab bila sobat memang mengetahui jawabanya. Kasih jawaban yang memberikan solusi bukan hanya jawaban spam yang tanpa solusi. 

Dengan rajin menjawab pertanyaan, sobat akan mulai dikenal oleh anggota grub sebagai orang yang ahli dibidang tersebut. Selanjutnya sobat bisa memberikan link ke blog untuk meberikan penjelaskan yang lebih lengkap. Dengan tetap memperhatikan relevansi dari pertanyaan. 

2. Email marketing 

Apa itu email marketing ? Mungkin sobat ada yang belum memahami , yaitu media promosi blog dengan mengirimkan email postingan terbaru blog kepada audiens sobat. 

Supaya pengunjung mau berlangganan blog sobat salah satu caranya dengan menawarkan konten eksklusif seperti konten ebook, audiobook atau infografis yang lebih lengkap. Audiens harus memberikan email-nya kepada sobat supaya dapat berlangganan. 

Dengan email marketing  akan meningkatakan pengalaman audiens dengan kemudahan mendapatkan konten terbaru lebih cepat dan ekslusif. Juga membuat blog sobat terlihat lebih profesional. 

3. Forum tanya jawab quora

Dengan menjadi anggota forum tanya jawab seperti quora anda dapat berbagi ilmu atau solusi dari pertanyaan yang diajukan. Dengan rajin menjawab pertanyaan tentang suatu topik tertentu anda akan dianggap ahli dibidang tersebut. 

Dengan memberikan jawaban yang relevan dengan pertanyaan. Itulah kesempatan untuk menambahkan url menuju blog sobat untuk jawaban atau informasi yang lebih lengkap. Meskipun visitor dari forum seperti  ini tidak terlalu signifikan dibanding organik. Tapi tidak ada salah nya untuk dicoba. 

4. Iklan berbayar 

Tidak ada salah nya mencoba iklan berbayar dari google, facebook atau Instagram. Bila sobat mengira biayanya mahal , sebenarnya tidak. Sobat dapat mengatur iklan sesuai dengan budget yang sobat miliki. 

Dengan iklan berbayar, mereka sudah menentukan audiens yang tepat sesuai dengan permintaan sobat. Jadi promosi blog akan tepat sasaran dengan audiens yang memiliki minat tentang suatu topik yang berhubungan dengan blog sobat. 

Bagi sobat yang masih awam dengan paid ads mungkin akan merasa kesulitan pada awal menggunakannya. Tetapi dengan panduan yang tepat yang banyak tersebar diinternet. Sobat dapat belajar tentang paid ads dengan cepat. 

Bila sobat sudah menguasai teknik paid ads secara mendalam, sobat dapat terus menggunakanya untuk bisnis-bisnis sobat yang lain. Karena ini termasuk cara paling efektif untuk mendapatkan audiens atau pelanggan baru. 

5. Buat infografis konten share disemua sosmed 

Instagram, Facebook dan pinterest termasuk sosial media yang populer saat ini. Sobat dapat mempromosikan blog dengan share ke platform tersebut. 

Tidak cukup dengan share link diberanda atau story. Buatlah promosi lebih menarik dengan membuat infografis. Kenapa infografis? Karena dengan infografis orang akan lebih mudah menerima konten tanpa harus mengklik link. Juga orang lebih menyukai konten yang ringkas tetapi poinya sampai. 

Konten infografis juga mudah untuk dibagikan. Asalkan konten memang menarik dan ada manfaatnya. Hanya dengan save gambar orang bisa memposting ulang di story wa atau Instagram. Jangan lupa cantumkan alamat website sobat pada desain infografis supaya dapat dikenal oleh lebih banyak orang.

6. Kerja sama dengan blogger lain 

Sobat dapat menghubungi blogger lain untuk membuatkan artikel yang memberikan link menuju website sobat. Begitu juga sebaliknya. Cari blogger pemula yang sama-sama masih merintis, karena akan lebih mudah untuk diajak kerja sama.

Tetapi bukan berarti blogger populer tidak mau, tapi biasanya blog besar sudah memasang tarif untuk memberikan backlink. Karena itu memang salah satu sumber pendapatanya. 

7. Posting ulang artikel di medium /Kompasiana 

Sobat dapat mempromosikan blog dengan memposting ulang tulisan dimedium atau kompasiana kemudian masukan link menuju url postingan untuk mendapatkan tulisan yang lebih lengkap. Dan masukan juga internal link menuju postingan lain yang masih relevan untuk meningkatkan user experience pengunjung. 

Termasuk salah satu cara efektif untuk mendatangkan visitor. karena pengguna dimedium umumnya orang sedang mencari bacaan yang bermanfaat. Dan memang doyan membaca. 

Beda dengan sharing di Facebook atau Instagram yang orang-orangnya kebanyakan mencari hiburan / konten-konten visual.Bila ingin share di ig/FB lebih efektif memakai konten infografis daripada tulisan. 

8. Blogwalking 

Blogwalking adalah aktifitas mengunjungi blog orang lain dengan maksut tujuan untuk silaturahmi dengan membaca isi dari blog. Kemudian meninggalkan komentar untuk menanggapi postingan.

Cara seperti ini dapat menambah koneksi dari sesama blogger. Jadi sobat dapat menambah ilmu dari diskusi dikomentar . berkomentarlah sesuai topik yang dibahas bukan komentar spam yang tujuanya cuma ingin kunjungan balik saja. 

Dengan rajin melakukan blogwalking lama-lama blog sobat akan lebih dikenal oleh orang-orang. 

Sobat dapat menggunakan tips diatas untuk meningkatkan jumlah pengunjung  atau pelanggan. Dengan menggunakan banyak cara akan meningkatkan keberadaan blog sobat di internet. jadi sobat tidak hanya mengandalkan sumber trafik dari organik google saja. Lakukan secara konsisten dan sabar untuk mendapatkan hasil maksimal yang sesuai dengan harapan sobat. Jangan mudah menyerah atau putus asa karena sebuah usaha tidak akan mengkhianati hasil. 

Sekian artikel dari saya semoga bermanfaat. jangan lupa tinggalkan komentar untuk diskusi karena saya juga sama-sama masih belajar. Terima kasih.                                              

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar