5 Manfaat Centang Biru di Gmail

Anggi Novita Sari

Manfaat Centang Biru di Gmail
Manfaat Centang Biru di Gmail

Kadjiro – Google mempunyai centang biru Gmail yang juga dikenal sebagai tanda terverifikasi atau verified mark. Inovasi kali ini mengikuti jejak platform lain seperti Instagram dan Twitter, dimana simbol centang tersebut bertujuan untuk menunjukkan bahwa akun pengguna sudah diverifikasi. 

Di Gmail, centang biru terletak di sebelah nama akun pengguna dan muncul di dalam bentuk ikon centang putih yang dikelilingi lingkaran biru bergerigi. Namun, tidak semua akun mendapatkan lencana yang satu ini. Hanya akun yang sudah mengadopsi fitur Brand Indicators for Message Identification (BIMI) yang berhak mendapatkan centang biru ini. 

BIMI merupakan teknologi yang diperkenalkan pada tahun 2021 dan diciptakan secara khusus untuk memverifikasi akun bisnis di Google. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa logo perusahaan yang tampil di avatar email sudah melalui proses verifikasi super ketat. 

Fitur ini tidak hanya bisa meningkatkan kepercayaan kepada pengirim email, tapi juga mempunyai beberapa manfaat penting bagi bisnis, terutama di dalam hal membangun kredibilitas dan kepercayaan di mata audiens. Bagi kamu yang penasaran dengan manfaat dari centang biru di Gmail, yuk simak ulasan selengkapnya di bawah ini. 

Manfaat Centang Biru di Gmail 

Ada 5 manfaat dari centang biru di Gmail yang harus kamu ketahui, yaitu: 

  1. Meningkatkan Kepercayaan Pelanggan 

Salah satu manfaat dari mendapatkan centang biru di Gmail adalah meningkatkan kepercayaan dari pelanggan. Di saat pengguna melihat bahwa sebuah akun email sudah diverifikasi oleh Google, mereka akan merasa lebih aman dan yakin bahwa pesan tersebut berasal dari sumber yang sah. 

Ini sangat penting, terutama karena saat ini banyak email penipuan atau phising beredar di internet. Dengan adanya centang biru, penerima email bisa dengan mudah melakukan identifikasi apakah email yang mereka terima berasal dari perusahaan benar-benar terpercaya atau tidak.

  1. Meningkatkan Kredibilitas Bisnis 

Mendapatkan centang biru di Gmail juga berdampak positif pada kredibilitas bisnis. Dengan adanya tanda verifikasi ini, bisnis bisa menunjukkan bahwa mereka merupakan entitas yang resmi dan bisa dipercaya. 

Ini sangat penting di dalam komunikasi bisnis karena perusahaan seringkali mengirimkan informasi penting melalui email, seperti penawaran, produk, faktur atau detail transaksi. Dengan centang biru, email-email tersebut akan lebih mudah diterima dan dihargai oleh penerima yang pada akhirnya bisa meningkatkan hubungan antara bisnis dan pelanggan. 

  1. Mencegah Spam dan Phising 

Selain meningkatkan kepercayaan, centang biru Gmail juga bisa membantu mencegah upaya phising atau penipuan melalui email. Banyak penipuan online dilakukan dengan cara menyemar sebagai perusahaan besar, sehingga pengguna seringkali tertipu dengan mengklik tautan berbahaya. 

Dengan adanya fitur BIMI dan lencana centang biru, Google memastikan bahwa hanya perusahaan yang sudah melalui proses autentikasi ketat yang bisa mengirim email dengan tanda verifikasi ini. Hal tersebut memudahkan pengguna untuk membedakan email asli dari email palsu, sehingga mengurangi resiko penipuan. 

  1. Pengelolaan Komunikasi yang lebih Efektif 

Dengan adanya verifikasi akun dan penambahan logo bisnis melalui BIMI, bisnis bisa mengelola komunikasi dengan lebih efektif. Email yang sudah diverifikasi dengan lencana biru lebih kecil kemungkinan ke folder spam atau diabaikan oleh sistem keamanan penerima. Ini memastikan bahwa pesan-pesan penting sampai dengan ke inbox pelanggan dengan aman dan tepat waktu. Efektivitas komunikasi kali ini sangat penting di dalam menjaga hubungan bisnis yang lebih baik dan memberikan layanan cepat serta responsif kepada pelanggan. 

  1. Mempermudah Identifikasi Merek 

Salah satu fungsi utama dari fitur BIMI adalah memungkinkan logo perusahaan ditampilkan pada samping nama pengirim. Ini tidak hanya membantu di dalam meningkatkan pengenalan merek, tapi juga membuat email lebih profesional dan terlihat menarik. 

Penerima email bisa dengan mudah mengidentifikasi logo perusahaan yang memberikan kesan bahwa bisnis tersebut terpercaya dan beroperasi dengan baik. Hal tersebut sangat penting bagi perusahaan yang sering berkomunikasi melalui email seperti e-commerce, lembaga keuangan dan organisasi lainnya yang membutuhkan komunikasi profesional. 

Itulah dia 5 manfaat mendapatkan centang biru di Gmail. Semoga penjelasan di atas bisa membantu dan bermanfaat, ya. 

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar