7 Rekomendasi TV Samsung 32 Inch Terbaik di Tahun 2024

Anggi Novita Sari

Rekomendasi TV Samsung 32 Inch Terbaik 

Kadjiro -Milenial dan generasi Z mungkin tidak terlalu sering menonton televisi (TV). Namun, bukan berarti tidak membutuhkannya. Alih-alih TV digital biasa, kini banyak orang yang memilih beralih ke smart TV. Bukan tanpa alasan, perangkat ini bisa menjadi screenplayer untuk berbagai layanan tontonan menarik dan salah satunya adalah Netflix. 

Buat kamu yang membutuhkan televisi dengan fitur tayangan super tajam, tapi ukurannya tidak terlalu besar, maka saatnya untuk mengecek TV Samsung 32 inch terbaik di bawah ini. Tenang, meski ukurannya tidak terlalu besar, tapi kualitas gambarnya sangat jernih dan warnanya tajam. 

Rekomendasi TV Samsung 32 Inch Terbaik 

Kamu mungkin sedang bertanya-tanya, kenapa harus Samsung? Well, produk asal dari Korea Selatan ini sangat menjanjikan berbagai fitur menarik pada perangkatnya.

Satu hal paling di sorot dari TV Samsung adalah kemampuan layarnya yang sudah disematkan teknologi secara khusus untuk enhance warna. Cek masing-masing produk untuk detail selengkapnya di bawah ini, ya. 

  1. Samsung HD Smart TV T4501 

Sesuai dengan namanya, perangkat satu ini sudah menggunakan HDR alias High Dynamic Range Level untuk bisa meningkatkan kecerahan dan kejernihan layar. Teknologi tersebut sudah dikombinasikan dengan PurColor yang dikatakan bisa membuat warna tampilan menjadi lebih vibrant dan tajam. 

Belum lagi ada contrast enhancer dan ultra clean view yang digunakan untuk menghadirkan pengalaman menonton lebih menyenangkan. Jangan khawatir perihal koneksi, ada akses remote yang bisa membantu kamu untuk mengontrol semuanya. Desainnya juga sangat slim dengan dua port HDMI dan 1 port USB. 

  1. Samsung HD Smart TV T4503

Sama dengan seri yang sebelumnya, TV Samsung 32 inch terbaik kali ini juga sudah mempunyai berbagai teknologi bisa membuat pengalaman menonton lebih menyenangkan. Termasuk kualitas HDR yang membuat spektrum warna dan intensitas visual menjadi lebih terasa disaat dark scene

Selain itu, ada juga kecanggihan Pure Color dan contrast enhancer yang bisa meningkatkan kualitas tampilannya. Tampilan yang disajikan juga akan terlihat lebih nyata. Oleh karena perangkat ini Smart TV, maka bisa digunakan untuk berbagai layanan tontonan dari aplikasi Netflix, Prime Studio dan lain-lain. 

  1. Samsung HD Smart TV T4500 

Rekomendasi TV Samsung 32 inch terbaik berikutnya berada di seri T4500. Apabila dibandingkan dengan kedua seri smart TV yang sebelumnya, perbedaan paling terlihat adalah di bagian kaki penyangga layar TV. Dibuat sedikit lebih melengkung dengan layar super slim, TV Samsung ini lebih hemat ruangan. 

Selain sudah berkualitas HDR dan dibekali dengan Pure Color dan color enhancer, perangkat ini juga sudah lebih canggih. Kamu bisa mengaktifkan dengan perintah suara. 

Tidak hanya kontrol suara, seri TV T4500 ini juga bisa terhubung dengan ekosistem smartphone milikmu. Bisa juga disambungkan dengan AirPlay 2 juga, lho. 

  1. Samsung HD Flat TV N4300 

Meski tidak disebutkan pada namanya, tapi perangkat satu ini termasuk di dalam kategori smart TV. Dari situs resmi milik Samsung, TV seri N4300 ini bisa digunakan untuk menonton berbagai layanan streaming dengan aplikasi sudah terinstall atau belum. 

Kecanggihan juga semakin terasa berkat adanya kemampuan perangkat yang terhubung ke satu aplikasi kontrol, SmartThings App. Ada Content Sync & Share yang memungkinkan untuk menampilkan gambar di TV dan menyimpan di penyimpanan awan maupun berbagai layanan lainnya.

  1. Samsung HD TV T4001

Pilihan TV Samsung 32 inch terbaik selanjutnya adalah di seri HD TV T4001. Perangkat ini bukan termasuk smart TV, ya. Meski demikian, kamu tetap bisa menikmati berbagai jenis tayangan TV digital tanpa harus menggunakan perangkat antena tambahan.

Tampilannya juga sudah didukung dengan teknologi Clean View untuk mengurangi noise. Samsung juga sudah menjanjikan performa tayangan yang super bening seperti layaknya kristal dengan kualitas gambar mumpuni.

  1. Samsung HD TV T4003

Samsung HD T4003 juga menjadi salah satu pilihan yang paling oke, ketika kamu sedang mencari TV berkualitas HD dengan tampilan ciamik. Pada TV Samsung kali ini sudah menyematkan HD picture quality pada perangkat ini dengan wide clolor enhancer dan clean view. Kombinasi tersebut juga bisa membuat warna yang ditampilkan oleh TV Samsung ini semakin jernih. 

Perlu kamu catat, perangkat ini bukan termasuk di kategori smart TV. Meski demikian, Samsung HD TVT4003 ini tetap mendukung untuk menikmati tontonan TV digital tanpa harus menggunakan set top box atau antena serupa lainnya. 

  1. Samsung HD Flat TV N4001 

Terakhir, ada Samsung HD Flat TV N4001 yang bisa kamu pilih sebagai perangkat untuk bisa menikmati berbagai tontonan menarik. Sama seperti dengan perangkat lain, untuk TV Samsung kali ini sudah mempunyai teknologi wide color enhancer dan tayangannya berkualitas HD. 

Bedanya, Samsung HD Flat N4001 ini sudah dibekali dengan teknologi untuk koneksi dan berbagi. Meski bukan sepenuhnya smart TV, tapi kamu tetap bisa berbagi video, foto dan musik menggunakan koneksi USB. 

Dari semua rekomendasi di atas, produk TV Samsung 31 inch terbaik mana yang ingin kamu beli? Kamu bisa mengunjungi toko offline atau belanja via online shop untuk mendapatkan TV terbaik pilihanmu. Semoga informasi di atas bisa membantu di dalam menentukan pilihan, ya.

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar