Kadjiro – WhatsApp merupakan aplikasi chat yang paling populer di dunia, termasuk Indonesia. Dengan populernya aplikasi ini, layanan semacam SMS maupun panggilan suara biasa sudah jarang sekali dilakukan orang. Kegiatan tersebut kini sudah digantikan dengan WhatsApp atau biasa disingkat dengan WA.
Karena semakin banyaknya pengguna, terkadang ada beberapa saat tertentu WA mengalami masalah. Misalnya, tidak bisa mengirim pesan maupun aplikasi WhatsApp tidak bisa dibuka. Permasalahan kali ini ternyata sudah cukup banyak terjadi. Ada banyak juga faktor yang menyebabkan aplikasi WA tidak bisa bekerja secara optimal.
Namun, kamu tidak perlu khawatir. Di kesempatan kali ini akan membahas lengkap mengenai penyebab dan cara mengatasi WA tidak bisa dibuka. Bagi yang penasaran, yuk langsung saja simak penjelasan lebih lengkapnya di bawah ini.
Penyebab dan Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Bisa Dibuka
Ada beberapa penyebab dan cara mengatasi WhatsApp tidak bisa dibuka yang harus kamu ketahui. Sebagai berikut daftar selengkapnya :
-
HP yang Digunakan Sudah Tidak Support WhatsApp
Penyebab kenapa WA tidak bisa dibuka pertama adalah HP yang kamu gunakan sudah tidak support atau mendukung untuk menjalankan aplikasi tersebut. Sebagai informasi, aplikasi yang terpasang di HP kamu pada umumnya akan selalu melakukan pembaharuan atau sering disebut dengan update. Kecuali, aplikasi yang tidak diteruskan oleh pihak developernya.
System update ini yang mengharuskan kamu selalu download versi terbaru dari WA. Apabila HP kamu sudah terlalu jadul, kemungkinan aplikasi WA dengan update terbaru ini tidak akan bekerja di HP tersebut.
Biasanya, tipe HP dengan sistem operasi lawas sudah tidak mendukung aplikasi WA. Maka dari itu, kamu disarankan untuk melakukan pergantian HP dengan sistem operasi yang lebih baru.
-
Masalah di WhatsApp
Apabila kamu merasa HP masih layak menggunakan WA tapi tetap tidak bisa melakukan login, Kemungkinan aplikasi tersebut sedang mengalami error. Error-nya aplikasi WA bisa saja terjadi, mengingat aplikasi ini sering melakukan update dengan fitur terbaru.
Namun, kamu tidak perlu khawatir dengan masalah yang satu ini. Sebab, kamu masih bisa mengatasinya dengan cara menutup aplikasi WA secara paksa atau sering disebut dengan force close. Tunggu juga sampai dengan beberapa menit, lalu kamu bisa mencoba masuk lagi ke dalam aplikasi WA tersebut. Sudah ada beberapa pengguna WA yang berhasil menggunakan cara ini.
-
Masalah Pada Cache Aplikasi
Selanjutnya untuk penyebab kenapa WA tidak bisa dibuka adalah bermasalah di cache aplikasi. Kemungkinan kamu membuka aplikasi Wa bersamaan dengan aplikasi lainnya, sehingga hal tersebut akan membuat WA tiba-tiba berhenti.
Namun, ketika kamu mencoba menutup aplikasi WA dan masih tetap bisa bekerja. Maka, solusinya adalah menghapus cache aplikasi yang sedang berjalan. Caranya sangat mudah, yaitu kamu hanya perlu membuka menu “setting dan apps” atau sering disebut dengan Application Manager. Kemudian, kamu bisa memilih aplikasi yang ingin dihapus cachenya dan tekan opsi menu “clear cache“.
-
Masalah Pada HP
Ketika kamu sedang asik membuka WA tapi sayangnya aplikasi tersebut telah berhenti secara mendadak. Hal tersebut bisa saja terjadi, ketika HP kamu sedang mengalami masalah lagging. Hal ini juga bisa disebabkan karena akibat spesifikasi HP yang tidak bisa menahan banyak aplikasi secara bersamaan di saat kamu sedang membuka WA.
Maka dari itu, WA secara otomatis tidak bisa digerakkan atau berhenti secara tiba-tiba. Solusi paling mudah, yaitu kamu melakukan restart di HP yang sedang digunakan. Setelah restart, secara otomatis HP yang kamu gunakan kembali lagi seperti semula dan kamu bisa menggunakan aplikasi WA lagi.
-
Aplikasi WhatsApp yang Out of Date
Seperti sudah disebutkan diatas, bahwa aplikasi yang kamu miliki akan selalu ada waktu untuk update. Apabila kamu tidak melakukan update sesuai dengan yang disarankan oleh pihak WA, maka kemungkinan aplikasi tersebut tidak akan bisa dibuka.
Maka dari itu, kamu wajib dan harus selalu melakukan update aplikasi WA secara rutin. Biasanya, akan ada pemberitahuan bahwa WA harus melakukan update dan download sistem yang baru. Kamu bisa download terlebih dahulu dan setelah itu dapat menikmati WA tanpa adanya gangguan lagi.
-
Aplikasi Sedang Bermasalah
Pernahkah kamu mengalami masalah, dimana sudah melakukan restart, update aplikasi dan menghapus cache tapi WA tetap tidak bisa dibuka. Mungkin, aplikasi WA yang kamu gunakan sedang bermasalah. Lalu, bagaimana caranya agar aplikasi WA tidak bermasalah ?
Caranya sangat mudah, kamu bisa mencoba untuk melakukan uninstall atau menghapus aplikasi WA di HP yang sedang digunakan. Setelah itu, coba untuk melakukan install kembali aplikasi WA ke dalam HP pintar kamu. Kebanyakan cara kali ini berhasil dan sukses untuk menangani beberapa masalah di WA yang tidak bisa dibuka.
-
Masalah Pada Jaringan Internet
Untuk peyebab terakhir dari WA tidak bisa dibuka adalah masalah jaringan internet yang kamu miliki. WA adalah aplikasi chatting dimana kamu membutuhkan akses internet untuk memanfaatkan semua fitur yang ada di dalamnya.
Maka dari itu, kamu harus memperhatikan jaringan internet yang dimiliki. Apabila kamu masih bermasalah dan tidak masuk WA karena internet buruk, mungkin kamu bisa mencoba jaringan internet 4G yang cepat atau menggunakan wifi.
Kamu juga bisa melakukan reset jaringan supaya jaringan internet kembali ke awal. Caranya, yaitu masuk ke dalam bagian “setting” dan mencari opsi menu “reset network atau reset wifi”. Cara ini sudah terbukti bisa membuat jaringan kamu akan dimulai kembali. Khusus untuk jaringan wifi, biasanya akan diminta kembali untuk memasukkan password.
Nah, itulah dia penjelasan lengkap mengenai penyebab dan cara mengatasi WA tidak bisa dibuka. Semoga informasi diatas bisa membantu dan bermanfaat.
Satu pemikiran pada “7 Penyebab WhatsApp Tidak Bisa Dibuka dan Cara Mengatasinya!”