Kadjiro – Di dalam waktu dekat ini kabarnya OPPO akan segera merilis smartphone high-end terbarunya, yaitu OPPO Find N5 5G. HP ini mengusung konstruksi layar lipat yang cukup menarik dengan perpaduan spesifikasi kelas yang menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Elite. Namun sayangnya, HP lipat ini mempunyai kekurangan di sektor mobilitas daya karena hanya dibekali baterai tanam berkapasitas 5600 mAh.
Bagi kamu yang merasa kurang puas dengan kapasitas baterai dari OPPO Find N5 5G, artikel berikut akan merekomendasikan HP alternatif OPPO Find N5 dengan kapasitas baterai jumbo. Ingin membeli salah satu diantaranya? Langsung saja simak ulasan di bawah ini sampai dengan selesai!
Daftar HP Alternatif OPPO Find N5 5G
Berikut adalah daftar HP alternatif OPPO Find N5 5G yang bisa kamu jadikan bahan referensi:
-
nubia Z70 Ultra 5G
Alternatif pertama nubia Z70 Ultra 5G yang hadir dengan baterai tanam berkapasitas 6150 mAh. Opsi kali ini mempunyai kemampuan gaming dan multitasking yang bisa diandalkan karena mempunyai layar 144 Hz dan memori RAM berkapasitas maksimal sebesar 24GB. Bicara soal performa, nubia Z70 Ultra 5G berhasil menuliskan skor benchmark sebesar 2701464 poin dari platform AnTuTu yang menegaskan bahwa HP ini mempunyai spek terbaik.
Menyinggung di sisi software, nubia Z70 Ultra 5G hadir dengan konfigurasi sistem operasi Android 15 yang disandingkan dengan user interface Nebula AIOS. Layar dan bodinya sangat tangguh karena dilindungi oleh Longxi glass dan rating proteksi IP68/IP69 pada sisi bodi. Harga dari nubia Z70 Ultra 5G adalah Rp16.9 juta.
-
REDMAGIC 10 Pro 5G
Dirancang khusus untuk kebutuhan gaming yang serius, REDMAGIC 10 Pro 5G hadir dengan konfigurasi baterai tahan lama dengan kapasitas 7050 mAh. Besarnya baterai tersebut bisa menambah durasi gaming menjadi semakin panjang. Selanjutnya, fitur pressure sensitive zones (520Hz touch-sensing) dan built-in cooling fan disematkan supaya kenyamanan gaming menjadi semakin bertambah.
Sebagai bentuk inovasi, REDMAGIC 10 Pro 5G menawarkan teknologi UFS 4.1 Pro di sisi storage supaya kecepatan transfer data menjadi lebih maksimal. Perihal design, REDMAGIC 10 Pro 5G hadir dengan opsi warna moonlight, dusk, shadow, white knight dan lightspeed. Harga dari HP REDMAGIC 10 Pro 5G adalah Rp12 jutaan.
-
REDMAGIC 10 Pro+ 5G
Masih kurang puas dengan spesifikasi yang telah ditawarkan REDMAGIC 10 Pro 5G? REDMAGIC 10 Pro+ 5G merupakan ppsi yang sangat direkomendasikan karena varian ini mempunyai komposisi spek yang sedikit lebih unggul. Secara spesifik REDMAGIC 10 Pro+ 5G mempunyai meningkatkan spek di sisi dimensi layar dan pilihan storage yang lebih lega jika dibandingkan dengan sebelumnya. Harga dari HP ini adalah Rp18,7 juta.
-
iQOO 13 5G
iQOO 13 5G hadir dengan kapasitas baterai sebesar 6150 mAh dengan banderol harga mulai dari Rp10,2 juta. HP kali ini mempunyai desain yang cukup unik karena sisi bagian belakangnya terdapat akses RGB. Selain itu, iQOO 13 5G mempunyai visual gaming yang cukup memuaskan karena layarnya mempunyai refresh rate sebesar 144 Hz.
Sebagai korelasinya, layarnya sudah dilindungi dengan Schott Xensation Alpha supaya terhindar dari ancaman goresan dan benturan. Masih ragu dengan performanya? iQOO 13 5G berhasil menuliskan skor benchmark sebesar 2791585 poin dari platform AnTuTu berkat konfigurasi spek canggihnya.
-
Realme GT 7 Pro 5G
Terakhir ada Realme GT 7 Pro 5G yang cocok untuk kebutuhan outdoor kontinyu karena HP ini mempunyai baterai berkapasitas 6500 mAh yang dipadukan dengan layar sangat terang dengan tingkat kecerahan maksimal 6500 nits. Supaya mobilitas dayanya semakin bertambah, Realme GT 7 Pro 5G menyematkan fitur fast charging 120W. Tapi, opsi ini tidak mendukung fitur wireless charging dan reverse charging.
Sebagai ciri khas yang melekat, Realme GT 7 Pro 5G menggunakan user interface Realme UI 6.0 yang terintegrasi di sistem operasi Android 15. Bisa dibeli sekitar Rp9 jutaan, kamu bisa menciptakan konten berkualitas karena HP ini mempunyai fasilitas triple kamera yang bisa merekam video beresolusi 8K dengan spesifikasi teknis canggih.
Deretan lima HP alternatif OPPO Find N5 5G dengan kapasitas baterai jumbo semuanya sudah resmi dirilis dan mempunyai mobilitas daya lebih unggul. Selain itu, di masing-masing rekomendasi menawarkan kemampuan khusus yang bisa kamu manfaatkan untuk kebutuhan hiburan, produktivitas dan konten kreasi. Jadi, pilihlah yang sesuai dengan kebutuhanmu, ya.