Kadjiro – Belakangan ini, media sosial diramaikan dengan trend animasi Ghibli yang dibuat dari foto penggunaanya menggunakan ChatGPT. Kamu bisa menghasilkan foto animasi Ghibli yang menarik dan estetik hanya dengan mengandalkan dari prompt sederhana di ChatGPT. Menariknya lagi, ilustrasi gaya Ghibli yang dihasilkannya juga hampir mirip dengan gaya estetika khas film-film animasi buatan studio Ghibli asal Jepang.
Apakah kamu penasaran dengan cara mengubah foto menjadi animasi Ghibli yang sedang viral di beberapa platform media sosial? Berikut ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengubah foto pribadi milik kamu menjadi ilustrasi animasi khas studio Ghibli. Yuk, simak sejumlah cara mengubah foto menjadi animasi Ghibli secara mudah hanya dengan bantuan prompt ChatGPT di bawah ini.
Cara Mengubah Foto Menjadi Animasi Ghibli dengan ChatGPT
Sebelum membuat foto bergaya animasi Ghibli, kamu harus memastikan akun ChatGPT yang digunakan sudah menggunakan versi ChatGPT-4o (omni). Apabila belum, kamu harus memperbarui aplikasinya terlebih dahulu. Jangan khawatir, versi ChatGPT-40 ini sudah tersedia secara gratis untuk semua pengguna, tapi mempunyai batasan jumlah penggunaannya. Berikut adalah langkah-langkah yang harus dilakukan:
-
Login Akun ChatGPT Melalui Website atau Aplikasi
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah masuk atau login ke akun OpenAI milik kamu di laman website https://openai.com/chatgpt/ atau chat.openai.com. Apabila melalui perangkat ponsel atau tablet, kamu bisa mengunduh aplikasinya terlebih dahulu dan masuk menggunakan akun OpenAI.
-
Masukkan Foto yang Ingin Dirubah
Setelah berhasil masuk ke ChatGPT, langkah berikutnya adalah memasukkan foto pribadi atau orang lain yang ingin diubah menjadi kartu Ghibli. Kamu bisa klik tombol “New Chat” terlebih dahulu untuk memulai obrolan. Lalu, klik simbol plus “+” untuk mengunggah foto dan memilih foto yang ingin diubah menjadi animasi.
-
Memasukkan Prompt ChatGPT
Jika sudah berhasil mengunggah fotonya, kamu bisa memasukkan teks prompt ke dalam obrolan ChatGPT untuk mendeskripsikan gambar seperti apa yang dibuat. Kamu juga bisa memasukkan beberapa prompt, seperti “Make it into Ghibli Style”. “Make this photo look like acne from a Ghibli movie”. “Create a Studio Ghibli version of this image” atau “Turn this image into Studio Ghibli version”.
-
Cek Hasilnya dan Simpan Foto
Tunggu sampai beberapa menit hingga foto ChatGPT selesai memproses fotonya, lalu cek hasilnya apakah sudah sesuai ekspektasimu atau belum. Apabila belum sesuai ekspektasi, kamu bisa menggunakan variasi prompt lainnya. Selanjutnya kamu hanya tinggal unduh gambar animasi Ghibli yang dihasilkannya.
Platform AI untuk Membuat Animasi Ghibli
Selain menggunakan ChatGPT, kamu bisa memanfaatkan beberapa platform chatbot AI lain untuk mengubah foto menjadi animasi Ghibli. Berikut adalah sejumlah pilihan AI tersebut:
-
Gemini AI
Salah satu pilihan AI alternatif ChatGPT untuk membuat gambar animasi Ghibli adalah Gemini AI besutan Google. Platform AI kali ini dibuat untuk percakapan dan analisis gambar. Akan tetapi, Gemini AI bisa diminta untuk membuat gambar animasi khas studio Ghibli meski tidak terlalu detail.
-
Grok AI
Pilihan alternatif ChatGPT untuk mengubah foto menjadi animasi Ghibli berikutnya adalah Grok AI. Platform chatbot AI yang sudah terintegrasi dengan media sosial X ini turut menyediakan fitur-fitur AI, seperti untuk membuat gambar animasi.
-
Craiyon
Craiyon menjadi salah satu platform AI alternatif selain ChatGPT yang bisa dimanfaatkan untuk mengubah foto menjadi animasi Ghibli. Craiyon adalah platform AI berbasis website yang diperintahkan untuk membuat gambar animasi Ghibli sesuai dengan keinginan.
-
Runway ML
Alternatif ChatGPT lain untuk merubah foto menjadi animasi Ghibli adalah Runway ML. Aplikasi AI kali ini bisa mengubah konten gambar dan video dengan berbagai efek, seperti efek animasi ala studio Ghibli.
-
Leonardo AI
Terakhir ada Leonardo AI yang bisa menghasilkan konten gambar animasi berkualitas tinggi dengan gaya Ghibli. Kamu bisa menciptakan konten gambar untuk kebutuhan desain karakter, fashion atau konsep seni lain seperti animasi Ghibli.
Demikian sejumlah cara mengubah foto menjadi animasi Ghibli yang sedang viral di media sosial belakangan waktu ini. Kamu bisa membuat gambar animasi Ghibli dari foto pribadi kamu hanya dengan menggunakan ChatGPT secara gratis. Selamat mencoba dan semoga berhasil, ya!