7 Cara Mengatasi WhatsApp yang Tidak Bisa Dibuka di Laptop, Mudah dan Simple!

Anggi Novita Sari

Cara Mengatasi WhatsApp yang Tidak Bisa Dibuka di Laptop

Kadjiro –  Aplikasi WhatsApp saat ini bisa di ekstensi ke desktop komputer atau PC dari akun Wa yang ada di smartphone. Tapi, terkadang para pengguna menghadapi masalah ketika mencoba membuka WhatsApp di laptop miliknya.

Perihal tersebut mungkin saja bisa terjadi karena faktor koneksi internet, versi aplikasi yang sudah lama dan kurangnya izin akses. Maka dari itu, simak yuk langkah maupun cara mengatasi WhatsApp yang tidak bisa dibuka di laptop di bawah ini. 

Cara Mengatasi WhatsApp yang Tidak Bisa Dibuka di Laptop 

Dilansir dari laman Huiding Tech, berikut adalah beberapa cara untuk membuka Whatsapp Web yang tidak dapat dibuka : 

  1. Keluar dan Masuk Lagi di WhatsApp 

Saat WhatsApp tidak bisa melakukan verifikasi akun milikmu, WhatsApp mungkin tidak bisa dibuka di PC. Nah, cara mengatasinya adalah keluar dari akun WhatsApp dan mencoba lagi untuk masuk dengan langkah-langkah sebagai berikut : 

  • Membuka WhatsApp di HP yang digunakan. 
  • Klik menu tiga titik yang ada di pojok kanan. 
  • Pilih perangkat tertaut. 
  • Klik versi Windows on web, desktop atau Mac
  • Klik logout. 

Sekarang, coba WhatsApp di laptop dan menghubungkan kembali smartphone kamu, Jika hal tersebut sudah dilakukan, WhatsApp seharusnya sudah bisa berfungsi seperti yang diharapkan. 

  1. Menghentikan Paksa Aktivitas WhatsApp 

Cara berikutnya yang bisa kamu coba adalah menutup atau menghentikan paksa WhatsApp yang sedang berjalan. Langkah-langkah yang harus kamu lakukan adalah : 

  • Klik kanan pada tombol Windows. 
  • Pilih “Task Manager”. 
  • Cari layanan terkait WhatsApp yang sedang berjalan di latar belakang. 
  • Klik tombol “End Task” di bagian paling bawah. 
  • Apabila sudah, coba buka lagi WhatsApp di laptop yang kamu gunakan. 
  1. Menjalankan WhatsApp Saat Login 

Pengguna juga bisa meluncurkan WhatsApp di saat login di Windows dan menyiapkan untuk ditayangkan saat dihidupkan di desktop. Ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut : 

  • Klik tombol Windows + 1 untuk membuka Pengaturan. 
  • Pilih Aplikasi. 
  • Klik Startup apps menu. 
  • Aktifkan saklar atau tombol di samping keterangan aplikasi WhatsApp. 
  1. Memberikan Izin ke WhatsApp 

Salah satu alasan WhatsApp tidak dapat berfungsi atau tidak bisa dibuka di laptop adalah kurangnya izin yang relevan di desktop. Pengguna harus mengaktifkan mikrofon, lokasi, notifikasi dan izin lainnya supaya WhatsApp bisa berfungsi normal. Caranya adalah : 

  • Membuka Pengaturan Windows. 
  • Membuka menu Sistem – Pemberitahuan. 
  • Aktifkan saklar atau tombol di bagian samping keterangan aplikasi. 
  • Arahkan ke menu Aplikasi – aplikasi terpasang. 
  • Gulir ke WhatsApp, lalu klik menu tiga titik yang ada di sebelahnya. 
  • Membuka opsi Lanjutan. 
  • Aktifkan saklar tombol kamera, mikrofon, kontak dan lokasi. 
  • Jika sudah, langkah berikutnya adalah kamu bisa menggunakan trik pertama untuk menutup paksa dan mencoba buka lagi. 
  1. Mengatur Ulang WhatsApp 

Salah satu penyebab WhatsApp tidak dapat dibuka laptop lainnya adalah ada masalah ekstrim. Di dalam hal ini, kamu mungkin harus mengatur akun dari awal di PC dengan cara berikut : 

  • Membuka menu Pengaturan Windows – Aplikasi – Aplikasi Terpasang. 
  • klik menu titik tiga yang ada di samping WhatsApp. 
  • Pilih opsi lanjutan. 
  • Klik tombol Reset di bawah menu Reset. 

Perlu diingat, bahwa opsi kali ini akan menghapus semua data pada aplikasi. Jadi, nantinya kamu harus masuk ke akun milikmu lagi. 

  1. Memperbarui Aplikasi WhatsApp 

Menggunakan aplikasi WhatsApp yang kadaluarsa di laptop, tentunya akan membuat kamu menghadapi masalah di saat membuka aplikasi. Jadi, kamu harus membuka Microsoft Store dan pergi ke menu Library untuk melakukan install pembaruan WhatsApp yang tertunda. 

  1. Install Ulang WhatsApp 

Apabila desktop WhatsApp masih belum bisa terbuka di laptop, kamu harus install ulang aplikasi tersebut dari komputer. Di saat kamu menghapus data aplikasi, WhatsApp tidak menghapus pesan, percakapan atau media, kok. Ikuti cara install ulang WhatsApp sebagai berikut : 

  • Membuka pengaturan di laptop. 
  • Memilih opsi menu Aplikasi – Aplikasi yang di install. 
  • Uninstall WhatsApp. 
  • Selanjutnya, kamu bisa mengunduh WhatsApp dari Microsoft Store atau App Store. 
  • Jika sudah, buka aplikasi WhatsApp untuk menghubungkan akun kamu di laptop. 

Dengan mengikuti semua langkah-langkah mengenai cara mengatasi WhatsApp yang tidak bisa dibuka laptop diatas, semoga bisa membuat WhatsApp kembali normal, ya. Selamat mencoba dan semoga berhasil. 

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar