10 Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Bisa Download Video, Mudah dan Cepat

Anggi Novita Sari

Cara Mengatasi WhatsApp yang Tidak Bisa Dibuka di Laptop

Kadjiro – WhatsApp adalah salah satu media sosial sekaligus media komunikasi utama bagi kebanyakan orang di seluruh dunia. Selain untuk melakukan komunikasi, WhatsApp juga bisa digunakan untuk berbisnis dan platform berbagi file seperti foto dan video. Tapi kamu pernah ngalamin tidak WhatsApp tidak bisa download video secara tiba-tiba? 

WhatsApp tidak bisa download video ini bukan masalah yang dialami oleh satu atau doa orang saja. Ada banyak orang yang bingung kenapa fitur download video ini tidak dapat digunakan. Padahal fitur ini sangat penting. 

Tapi tidak perlu khawatir, di bawah ini akan membahas beberapa cara mengatasi WhatsApp tidak bisa download video. Daripada semakin membuat kamu penasaran, yuk langsung saja simak penjelasan selengkapnya di bawah ini. 

Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Bisa Download Video

Ada 10 cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi WhatsApp tidak bisa download video, yaitu: 

  1. Memeriksa Koneksi Internet 

WhatsApp sendiri adalah aplikasi yang sangat membutuhkan koneksi internet. Apalagi, ketika memang digunakan untuk download atau menyimpan foto dan video kiriman dari orang lain. 

Maka dari itu, kamu wajib sekali untuk memeriksa koneksi internet. Pastikan koneksi internet kamu sudah stabil. Gunakan juga beragam koneksi untuk memastikan WhatsApp mempunyai koneksi yang baik untuk download video. 

  1. Menambah Space Memori Penyimpanan Internal 

Salah satu penyebab dari WhatsApp tidak bisa download video adalah memori penyimpanan yang penuh. Maka dari itu, kamu harus memeriksa memori penyimpanan internal, barangkali memori sudah penuh. 

Apabila memang sudah penuh, kamu bisa menambah space memori dengan cara menghapus beberapa file yang memang sudah tidak lagi digunakan. Untuk memeriksa memori penyimpanan, kamu bisa masuk ke dalam menu “Pengaturan – Tentang Ponsel”. 

  1. Mengizinkan Penyimpanan Media Sosial 

Cara berikutnya adalah mengizinkan penyimpanan media di WhatsApp. Siapa tahu, kamu lupa belum mengaktifkan izin menyimpan foto atau video di WhatsApp. Apabila tidak ada izin, secara otomatis WhatsApp tidak bisa download video. 

Nah, untuk mengaktifkannya bisa dilakukan dengan mudah. Kamu bisa masuk ke dalam “Pengaturan – Aplikasi – Pengelolaan Aplikasi – WhatsApp – Izin Aplikasi – Penyimpanan”. Terakhir, kamu bisa langsung klik opsi “Izinkan”. 

  1. Menutup Paksa Aplikasi WhatsApp 

Di saat aplikasi WhatsApp error atau freeze, sudah pasti aplikasi WhatsApp tidak akan bisa download file termasuk foto maupun video. Nah jika memang sudah seperti ini, kamu bisa langsung menutup paksa aplikasi WhatsApp yang sudah berjalan. Lalu, bagaimana caranya? 

Cara untuk menutup paksa aplikasi WhatsApp adalah melalui menu “Pengaturan – Aplikasi – Pengelolaan Aplikasi – WhatsApp”. Selanjutnya, kamu tinggal klik ikon  “Force Stop” untuk menutup paksa aplikasi WhatsApp yang sedang berjalan. 

  1. Restart HP 

Jika semua cara di atas tidak bisa bekerja secara efektif, maka kamu bisa melakukan restart HP. Yup, merestart HP biasanya akan membantu kamu di dalam mengatasi masalah error tidak dapat download video di WhatsApp. 

Caranya sangat mudah, kamu cukup matikan HP dan hidupkan kembali. Apabila sudah, kamu tinggal mencoba lagi download video di WhatsApp. 

  1. Menunggu Server WhatsApp Kembali Normal 

Salah satu penyebab eksternal WhatsApp tidak bisa download video, yaitu kendala server. Yup, adanya kendala server WhatsApp down yang membuatnya tidak bisa kamu akses. 

Kamu bisa memeriksa status server WhatsApp melalui website Down Detector. Nah jika memang sedang down, kamu tinggal menunggu sampai dengan server WhatsApp kembali lagi seperti normal. Biasanya, server akan kembali normal di dalam waktu yang singkat. 

  1. Memperbarui Aplikasi WhatsApp 

Mungkin saja, aplikasi WhatsApp kamu adalah aplikasi versi lama dan membuatnya tidak dapat download video. Jika memang benar, kamu tinggal update aplikasi. Untuk pengguna Android, kamu bisa update aplikasi WhatsApp melalui Google Play Store dan pengguna iPhone bisa update lewat App Store. 

  1. Mengaktfikan Fitur Tampilkan Media atau Simpan ke Roll Kamera 

Salah satu cara untuk mengatasi masalah ini adalah mengaktifkan fitur “Tampilkan Media / Simpan Rol Kamera”. Yup, fitur kali ini memang digunakan supaya kamu bisa langsung menyimpan file yang dikirim melalui WhatsApp. 

Supaya foto kamu bisa tersimpan ke galeri, kamu bisa masuk ke dalam menu “WhatsApp – Settings/Setelan – Chat – Tampilkan Media”. Untuk pengguna iPhone, caranya sama tapi bagian akhir kamu bisa memilih “Simpan ke Roll Kamera”. 

  1. Mengatur Ulang Jaringan 

Mengatur ulang jaringan atau koneksi kamu bisa menjadi salah satu solusi juga. Yup, jika semua cara sudah dilakukan dan tidak kunjung berhasil, kamu bisa mencoba restart jaringan internet. 

Matikan lalu hidupkan kembali router wifi atau kamu bisa melakukan reset koneksi melalui HP. Caranya, masuk ke menu “Pengaturan – Koneksi dan Berbagi – Setel Ulang Wi-Fi – Reset Wi-Fi”. 

  1. Install Ulang WhatsApp 

Cara terakhir untuk mengatasi WhatsApp yang tidak bisa download video adalah install ulang aplikasi. Pada saat proses install kembali, coba untuk mengizinkan semua perizinan WhatsApp. Biasanya, masalah akan segera selesai karena kamu melakukan reset ulang aplikasi. 

Nah, itulah dia penjelasan 10 cara mengatasi aplikasi WhatsApp tidak bisa download video. Semoga dengan adanya penjelasan di atas bisa membantu, ya. 

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar