6 Cara Mengatasi WhatsApp Keluar Sendiri, Mudah!

Anggi Novita Sari

Fitur Privasi dan Keamanan WhatsApp 
Fitur Privasi dan Keamanan WhatsApp 

Kadjiro – Pengguna kiranya harus mengetahui beberapa penyebab dan cara mengatasi masalah yang sudah umum terjadi pada saat mengoperasikan aplikasi pesan instan WhatsApp. Salah satunya adalah masalah WhatsApp keluar sendiri atau WhatsApp Force Close. 

Di dalam kondisi normal, saat membuka aplikasi WhatsApp, pengguna akan langsung bisa mengakses semua fitur dan layanan di dalamnya, termasuk chat dan telepon. Namun, ketika masalah ini terjadi, aplikasi WhatsApp bisa tertutup secara tiba-tiba ketika dibuka. 

Masalah WhatsApp force close ini bisa membuat pengguna merasa kerepotan. Untuk berjaga-jaga di dalam masalah ini, pengguna kiranya harus mengetahui cara mengatasi WhatsApp keluar sendiri. 

Akan tetapi, sebelum mengetahui caranya, pengguna juga penting mengetahui terlebih dahulu penyebab WhatsApp force close. Lalu, kenapa WhatsApp keluar sendiri? Untuk mendapatkan penjelasan lebih lengkap, yuk simak selengkapnya di bawah ini. 

Penyebab WhatsApp Force Close 

Ada beberapa penyebab WhatsApp force close atau keluar sendiri yang harus diketahui oleh pengguna. Pertama, penyebab WhatsApp force close bisa muncul karena ada bug atau gangguan di sistem aplikasi dan HP yang digunakan. 

Kemudian, penyebab WhatsApp keluar sendiri adalah versi aplikasi WhatsApp yang digunakan pengguna sudah usang. WhatsApp versi lama ini terkadang membawa sejumlah gangguan yang mengganggu pengoperasiannya di HP

Selanjutnya, masalah ini bisa disebabkan karena sistem operasi di HP yang juga sudah terlalu usang. Aplikasi WhatsApp mempunyai persyaratan minimum sistem operasi HP yang harus diperhatikan oleh pengguna. 

Apabila sistem operasi HP terlalu lama atau tidak memenuhi syarat minimum, aplikasi WhatsApp akan bisa dibuka. Selain itu, penyebab WhatsApp force close ini juga bisa datang dari masalah koneksi internet di HP yang tidak memadai. 

Pada saat koneksi kurang memadai, aplikasi WhatsApp tidak akan bisa diakses. Kemudian, masalah ini bisa disebabkan juga karena server aplikasi WhatsApp mengalami masalah atau down, sehingga pengoperasiannya di HP pengguna ikutan terganggu. 

Itulah beberapa penyebab WhatsApp force close. Penyebab kali ini penting sekali untuk diketahui supaya pengguna bisa menentukan solusi yang akan dilakukan. lalu, bagaimana cara mengatasi WhatsApp keluar sendiri? Apabila kamu tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silahkan simak penjelasan lengkapnya di bawah ini mengenai cara mengatasi WhatsApp keluar sendiri dengan mudah dan praktis. 

Cara Mengatasi WhatsApp Keluar Sendiri 

Cara mengatasi WhatsApp keluar sendiri ini pada dasarnya masih mudah diatasi. Ada banyak pilihan cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah satu ini. Misalnya, pengguna bisa memulai dengan merestart aplikasi WhatsApp. 

Kemudian, pengguna juga bisa memeriksa apakah server aplikasi WhatsApp mengalami gangguan. Selain itu, masih banyak lagi cara yang bisa kamu lakukan. Adapun penjelasan lebih detail perihal cara mengatasi WhatsApp keluar sendiri, yaitu : 

  1. Restart Aplikasi WhatsApp 

Cara mengatasi WhatsApp keluar sendiri yang pertama adalah melakukan restart atau muat ulang aplikasi WhatsApp. Caranya adalah menutup aplikasi WhatsApp secara penuh, termasuk di latar belakang. Setelah itu, buka kembali aplikasi WhatsApp.

Pada cara yang satu ini bisa menyegarkan kembali aplikasi WhatsApp yang mungkin mengalami gangguan. Sehingga, tidak bisa memuat suara status. 

  1. Restart HP 

Cara mengatasi WhatsApp keluar sendiri kedua adalah melakukan restart HP. Tindakan kali ini bisa menyegarkan kembali sistem HP yang mengalami gangguan. 

Untuk restart HP, caranya matikan HP dengan menekan tombol power dan tunggu beberapa saat. Setelah mati di dalam beberapa waktu, pengguna bisa menekan tombol power untuk menghidupkan HP kembali. 

  1. Hapus Cache WhatsApp

Setiap aplikasi, termasuk WhatsApp mempunyai cache atau data sementara yang tersimpan. Apabila terlalu banyak cache yang menumpuk, aplikasi WhatsApp bisa berpotensi mengalami beberapa gangguan seperti salah satunya adalah keluar sendiri. 

Supaya sistem aplikasi WhatsApp segar kembali, pengguna bisa menghapus cache. Untuk menghapus cache, di kebanyakan ponsel, pengguna bisa membuka menu pengaturan aplikasi. Kemudian, memilih aplikasi WhatsApp dan klik opsi “Hapus Data” atau “Clear Data”. 

  1. Install Ulang Aplikasi WhatsApp

Untuk cara keempat yang bisa kamu coba adalah install ulang aplikasi WhatsApp. Install ulang ini berfungsi untuk memastikan aplikasi WhatsApp sudah terpasang dengan baik di ponsel. Selain itu, juga bisa digunakan untuk menghapus tumpukan cache yang menyebabkan gangguan. 

Install ulang bisa dilakukan dengan cara menghapus aplikasi WhatsApp di ponsel. Selanjutnya, mengunduh lagi melalui toko aplikasi yang tersedia pada masing-masing ponsel. Setelah WhatsApp terinstall, silahkan kamu mencoba untuk dibuka kembali. 

  1. Pastikan Memilih Koneksi Internet yang Sudah Memadai 

Kelima, cara mengatasi WhatsApp keluar sendiri adalah memastikan HP mempunyai koneksi internet yang memadai. Layanan WhatsApp ini sangat bergantung dengan koneksi internet. Apabila koneksi internet tidak memadai, maka aplikasi WhatsApp tidak akan bisa diakses. 

Untuk memeriksa koneksi internet di HP, ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Salah satunya adalah memeriksa di website https://www.speedtest.net/id. Kemudian, pengguna bisa memeriksa koneksi internet di HP dengan cara digunakan untuk browsing. 

  1. Memastikan Memori Penyimpanan HP Tidak Penuh 

Keenam, pengguna perlu memastikan memori penyimpanan HP tidak penuh. Pasalnya, di saat memori penyimpanan HP sudah penuh, pengguna tidak akan bisa membuka aplikasi WhatsApp dengan lancar. Bahkan, bisa menutup sendiri secara paksa. 

Supaya WhatsApp bisa digunakan, pengguna harus memastikan ruang memori penyimpanan di HP masih tersedia. Apabila sudah penuh, pengguna bisa menghapus data, file maupun aplikasi yang sudah tidak digunakan lagi. 

Itulah dia 6 cara yang bisa kamu lakukan disaat WhatsApp keluar sendiri atau Force Close. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat dan membantu, ya. 

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar