Kadjiro – Monitor 24 inch menawarkan ukuran layar yang cukup besar untuk menampilkan konten dengan detail dan baik tanpa terlalu memakan ruang meja. Ini membuatnya ideal untuk berbagai penggunaan, termasuk pekerjaan kantor, gaming atau sekedar menonton film. Monitor ini juga mempunyai resolusi baik.
Lalu, berapa resolusi monitor 24 inch? Sebagian besar menawarkan resolusi yang baik, seperti Full HD. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi monitor PC 24 inch yang bisa kamu jadikan bahan pertimbangan untuk office monitor atau mungkin PC di rumahmu.
Rekomendasi Monitor 24 Inch
Untuk beberapa rekomendasi monitor 24 inch yang bisa kamu pilih dan gunakan adalah :
-
Samsung LS24C366EAEXXD with Y-feet stand
Monitor Samsung LS24C366EAEXXD with Y-feet stand dengan ukuran 24 inch ini menampilkan desain melengkung yang menarik dan didukung oleh stand Y-feed dengan tampilan elegan serta stabil. Layar melengkung ini bisa meningkatkan pengalaman menonton dengan memperluas sudut pandang dan memberikan sensasi kedalaman yang lebih dalam.
Dengan resolusi yang memadai, monitor kali ini cocok untuk memenuhi berbagai kebutuhan pengguna, termasuk pekerjaan sehari-hari, hiburan dan gaming. Desain stand Y-feet tidak hanya memberikan dukungan yang kuat tapi juga menambah sentuhan estetika modern.
Monitor ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur secara khusus, seperti AMD FreeSync untuk memberikan pengalaman gaming lancar, refresh rate 75Hz untuk adegan lebih mulus dan mode Game Mode yang dioptimalkan untuk pengaturan game. Selain itu, monitor ini juga sudah dilengkapi dengan fitur perlindungan mata, seperti Mode Eye Saver, Flicker Free dan Mode Eco Saving Plus untuk mengatur kecerahan secara otomatis.
-
Lenovo Monitor L24i-40 IPS 1080p 100Hz
Monitor Lenovo Monitor L24i-40 IPS 1080p 100Hz merupakan solusi yang paling ideal untuk pekerjaan dan hiburan. Dengan layar besar berukuran 23,8 inch, kamu bisa melakukan banyak hal dengan mudah.
Bahkan resolusi FHD 1920 x 2080, kamu bisa menikmati gambar yang sangat jernih pada saat bekerja maupun bersantai dengan menonton video. Panel pengalihan In-Plane memberikan penawaran sudut pandang yang luas.
Sedangkan, untuk bingkai layar Near Edgeless minimal 3 sisi ini juga memberikan tampilan yang bebas akan gangguan. Desain yang ramping dengan desain kepala ultraslim 6,9 mm dan dudukan rangka logam yang stylish ini bisa menambah estetika ruang kerja kamu.
Monitor ini juga menawarkan beberapa cakupan warna sRGB 99% dan dipastikan reproduksi warna yang akurat untuk beberapa tugas kreatif. Dengan Lenovo Artery Software, mengakses pengaturan monitor kali ini bisa lebih mudah daripada sebelumnya.
Selain itu, monitor ini terbuat dari 85% resin daur ulang dan memberikan kontribusi positif terhadap lingkungan. Dengan spesifikasi Microsoft Windows 11 dan 10, monitor kali ini siap digunakan dengan berbagai perangkat lainnya.
-
Polytron PMD 24VF9930
Monitor Polytron PMD 24VF9930 ini menawarkan sejumlah keunggulan yang sangat menarik bagi para konsumen dengan berbagai fitur serta teknologi canggih miliknya. Dengan resolusi yang tinggi, monitor ini bisa memberikan gambar tajam dan jernih.
Teknologi VA Panel ini bisa meningkatkan kontras dan kecerahan. Sehingga, bisa menciptakan detail yang lebih halus dan warna lebih redup.
Layar luas dan desain elegan ini juga memungkinkan pengalaman yang sangat mengagumkan. Sedangkan, untuk refresh rate 75 Hz ini juga memberikan gerakan yang lebih mulus dan responsif. Monitor ini mempunyai spesifikasi yang tangguh, termasuk ukuran layar 24 inch, resolusi Full HD, waktu respon 8 ms dan konsumsi daya sebesar 30 watt.
-
Philips 242E2FE
Monitor Philips 242E2FE ini mempunyai kualitas LCD Full HD yang sangat mengagumkan dan menjadi pilihan paling ideal untuk melakukan berbagai aktivitas sehari-hari, mulai dari editing foto, editing video, bermain game dan web browsing. Dengan teknologi AMD FreeSync dan waktu respon ultra cepat, maka pengalaman bermain game bisa menjadi lebih halus serta menyenangkan.
Ukuran layar 24 inch dan panel IPS yang dimilikinya, maka monitor kali ini menawarkan sudut pandang sangat luas serta resolusi 1920 x 1080 dan rasio aspek 16:9 untuk gambar lebih jernih serta tajam. Desainnya yang modern dan minimalis dengan frame rate 75Hz serta desain ramping di keempat sisinya, maka bisa menambah keindahan di ruangan kamu.
Philips 242E2FE sudah dilengkapi dengan port konektivitas D-Sub, DP, dan HDMI untuk kemudahan penggunaan sehari-hari. Teknologi bebas kedipan milik Philips ini bisa mengatur tingkat kecerahan layar untuk kenyamanan penglihatan yang lebih baik. Dengan berat produk 5,66 kg, monitor kali ini juga sudah dilengkapi dengan adaptor, kabel daya dan kabel HDMI untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
-
MSI Pro MP251
MSI Pro MP251 merupakan monitor bisnis dan produktivitas terbaik dari MSI. Selain itu, produk monitor kali ini juga dirancang secara khusus untuk memenuhi kebutuhan profesional dan kantor dengan tampilan layar tajam, responsif dan nyaman untuk digunakan di dalam jangka waktu lama.
Dengan layar berukuran 24,5 inch dan resolusi Full HD 1920 x 1080 pixel, monitor kali ini juga menawarkan visual jernih dan tajam. Menggunakan panel IPS, monitor MSI Pro MP251 juga memberikan sudut pandang sangat luas dan warna lebih akurat.
Refresh rate 100 Hz ini memastikan pergerakan objek di layar terlihat halus dan mulus. Sangat cocok sekali digunakan untuk bermain game atau menonton video dengan gerakan yang super cepat.
Desain yang ergonomis ini juga memungkinkan penyesuaian ketinggian, kemiringan dan sudut. Sehingga, bisa menemukan posisi yang paling nyaman di saat ingin bekerja maupun bermain game.
Nah, itulah dia 5 rekomendasi monitor 24 inch yang berkualitas HD dan rangka kuat. Semoga informasi di atas bisa membantu kamu di dalam menentukan pilihan, ya.