Kadjiro – Headphone dengan teknologi bone conduction menjadi pilihan bagi kalangan masyarakat saat ini. Khususnya di saat berolahraga dan aktivitas outdoor. Tentunya hal tersebut dikarenakan teknologinya yang bisa membuat pendengaran lebih nyaman dan didesain ringkas.
Buat kamu yang masih bingung memilih rekomendasi bone conduction headphone terbaik di tahun ini, tidak perlu khawatir. Simak ulasan mengenai beberapa produk terbaik yang telah dirangkum di bawah ini.
Rekomendasi Bone Conduction Headphone
Sebagai berikut rekomendasi headphone dan earphone dengan teknologi bone conduction dengan kualitas unggulan untuk menemani aktivitas dan olahraga :
-
JETE OpenFast
Rekomendasi earphone terbaik pertama yang bisa kamu pilih adalah JETE OpenFast dengan bobot ringan 28 gram. Bahkan, earphone satu ini bisa dibengkokkan sampai dengan 360 derajat. Tingkat ketahanan baterainya bisa sampai dengan 300 jam dan playtime selama 8 jam penggunaan. Jadi, sangat cocok untuk melakukan aktivitas olahraga dan lainnya.
Earphone satu ini sudah dilengkapi dengan teknologi bone conduction dan Bluetooth 5.2. Sehingga, bisa membuat koneksinya semakin lancar dan para pengguna akan merasa nyaman karena masih bisa mendengar kondisi di sekitar tapi dengan suara yang tidak mengganggu. Misalnya, suara kendaraan, suara klakson dan lain-lain. Harga dari JETE OpenFast adalah Rp800.000,00.
-
Shokz OpenRun Pro
Selanjutnya adalah Shokz OpenRun Pro dengan tingkat ketahanan baterai cukup unggul dan tangguh. Pengisian semakin mudah berkat dukungan fitur quick charger. Hal tersebut bisa membuatnya semakin nyaman digunakan pada saat olahraga dan aktivitas outdoor lainnya, seperti sepeda dan lari marathon.
Dari segi desainnya memang unggul dengan penggunaan material berkualitas terbaik. Apalagi dari segi suara semakin kencang dan bass lebih tebal. Hal ini karena dukungan teknologi TurboPitch yang telah disematkan. Meski begitu, pengguna juga bisa mendengar suara dari luar secara bersamaan. Harga dari Shokz OpenRun Pro adalah Rp3.000.000,00.
-
Lenovo X4
Selama ini kamu mengenal Lenovo dengan produk laptop. Namun, pabrikan asal China tersebut juga memproduksi perangkat audio dengan teknologi bone conduction. Salah satunya adalah Lenovo X4. Hadir dengan warna hitam, maka membuatnya terlihat elegan pada saat digunakan untuk olahraga.
Bobot headphone ini cukup ringan dan berada di kisaran 27 gram saja. Adapun tingkat ketahanan baterainya bisa bertahan sampai 8 jam penggunaan. Di samping itu, dibekali juga dengan Bluetooth 5,0 yang membuat koneksinya semakin stabil.
Termasuk perlindungan dari keringat dan percikan air dengan sertifikasi IPX6. Ini bisa membuatnya nyaman digunakan untuk aktivitas olahraga. Harga dari Lenovo X4 adalah Rp300.000,00.
-
Philips A8606
Earphone dengan teknologi bone conduction lainnya yang bisa jadi pilihan alternatif adalah Philips A8606. Dari segi desain memang terlihat sangat ringkas dan bisa disesuaikan dengan pengguna. Selain itu, ada juga case yang bisa digunakan untuk mengisi ulang baterai. Sehingga, bisa lebih aman dan nyaman dibawa kemana saja.
Untuk masa pemakaiannya bisa sampai dengan 12 jam. Sedangkan, untuk material dari handphone ini menggunakan bahan silikon yang sangat lembut. Dengan begitu, pengguna bisa merasa lebih nyaman dan tidak menimbulkan iritasi
Satu ha yang menarik dari Philips A8606 adalah sudah tahan dengan air dengan dukungan teknologi IPX5. Harga dari Philips A8606 adalah Rp700.000,00.
-
Mojawa Mojo 2
Mojawa Mojo 2 patut diperhitungkan dengan desain yang ergonomis dan bobotnya hanya 26 gram saja. Sertifikasi ketahanan airnya juga sudah menggunakan IP67, sehingga bisa digunakan di dalam kondisi hujan sekalipun. Earphone yang satu ini bisa digunakan sampai dengan 8 jam penggunaan normal.
Hal menarik dari segi audionya adalah sudah dilengkapi teknologi osilator dengan frekuensi rendah. Dimana ini bisa membuat suara lebih jernih dan harmoni yang enak sekali didengar.
Termasuk suara bass yang lebih menggelegar dan tebal, tapi tidak membuat sakit serta masih bisa mendengar suara dari luar. Harga dari Mojawa Mojo 2 adalah Rp1.800.000,00.
-
Shokz Aeropex
Selain OpenRun Pro, Shokz juga mempunyai bone conduction headphone lainnya seperti Aeropex. Dimana headphone satu ini mempunyai koneksi 10 meter penggunaan. Beratnya sekitar 26 gram dan bisa membutuhkan pengisian daya hingga 2 jam. Ini membuat penggunanya bisa bertahan sampai dengan 8 jam pemakaian.
Disisi lain, Aftershokz Aeropex menghadirkan teknologi audio PremiumPitch+ untuk menghasilkan suara bass yang cukup dalam. Meski begitu, sebagian pengguna beranggapan jika fitur tersebut digunakan dengan volume cukup tinggi akan membuat vibrasinya lebih tinggi dan bisa menyebabkan sedikit sakit di telinga. Harga dari Shokz Aeropex adalah Rp2.000.000,00.
-
Xiaomi Bone Conduction Headphone
Xiaomi juga tidak mau kalah mengeluarkan produk bone conduction headphone terbarunya. Sesuai dengan namanya, produk ini diberikan nama Xiaomi Bone Conduction Headphone. Bobotnya juga sangat ringan, yaitu 28 gram dan mempunyai sertifikasi ketahanan debu dan air IP66.
Koneksinya semakin stabil berkat penggunaan bluetooth 5.2 dan SBC hingga Qualcomm aptX. Ini yang bisa membuat latensinya cukup rendah dan ketahanan baterainya juga tangguh sampai dengan 12 jam penggunaan.
Bahkan, untuk pihak pabrikan mengklaim kamu cukup mengisinya dengan waktu 10 menit saja hingga penuh. Harga dari Xiaomi Bone Conduction Headphone adalah Rp1.500.000,00.
Itulah dia 8 rekomendasi bone conduction headphone terbaik di tahun 2024 yang bisa kamu pilih dan gunakan. Semoga dengan adanya penjelasan di atas bisa membantu kamu di dalam menentukan pilihan, ya.