Kadjiro – File PDF sering digunakan di dalam membuat dokumen resmi, seperti berkas pendaftaran, buku, novel dan lain-lain. Dengan beragam fungsi tersebut, tentunya terkadang kamu perlu membuka file tersebut secepatnya dari HP. Salah satu solusinya adalah kamu menggunakan aplikasi PDF Android.
Sudah banyak aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membuka file PDF, seperti Adobe Acrobat Reader, Foxit Reader dan lain-lain Ada beberapa aplikasi yang tidak hanya digunakan untuk membuka PDF saja, tapi juga mengedit dan mengkonversi di dalam format lainnya.
Aplikasi PDF Terbaik untuk Android 2023
Sebagai berikut adalah 6 rekomendasi aplikasi untuk membuka file PDF di Android :
Adobe Acrobat Reader
Hampir semua pengguna yang biasa bekerja dengan file PDF mungkin sudah install aplikasi ini di komputer mereka. Bagaimana tidak, karena aplikasi ini dibuat oleh perusahaan Adobe sendiri yang mana perusahaan tersebut adalah pembuat file PDF pada mulanya.
Nah, aplikasi Adobe Acrobat Reader ini juga sudah tersedia untuk Android. Tidak perlu install versi pro, ketika kamu menggunakan aplikasi ini secara personal. Tentunya, sudah lebih dari cukup, ketika digunakan untuk sekedar membuka file PDF saja.
Pada saat menggunakan aplikasi ini, kamu juga bisa melakukan konversi file yang berasal dari Microsoft Office ke dalam bentuk PDF. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan aplikasi ini untuk edit file PDF dengan mudah.
Kelebihan | Kekurangan |
Tampilannya sangat user friendly. | Terkadang agar berat, ketika digunakan untuk edit. |
Gratis bagi pengguna secara personal. | |
Adanya fitur penyimpanan Adobe Cloud. | |
Fitur konversi file dan editing dokumen lengkap. |
Xodo PDF Reader
Apabila kamu sedang mencari aplikasi PDF yang bisa digunakan di berbagai device, maka Xodo PDF Reader adalah pilihan paling tepat. Xodo PDF Reader memungkinkan pengguna untuk bisa melihat, mengedit, menambah keterangan atau tanda tangan dengan menggunakan perangkat apapun yang kamu miliki.
Kinerja Xodo PDF Reader sudah terkenal ringan, cepat dan mempunyai beberapa variasi tampilan serta bekerja dengan Onedrive maupun penyimpanan online yang menggunakan akun Microsoft atau Outlook. Fitur membuka 3 file PDF secara bersamaan di aplikasi ini juga menjadi kelebihan tersendiri.
Kelebihan | Kekurangan |
Sudah mendukung di semua jenis perangkat. | Fitur editing PDF yang sangat terbatas. |
Adanya fitur multi tab. | Terkadang muncul lag, ketika memuat file PDF yang ukurannya besar. |
Sudah tersinkronisasi ke OneDrive dan Google Drive. |
Foxit PDF Reader
Foxit Reader ini termasuk ke salah satu aplikasi PDF yang terbaik dan cukup populer di kalangan masyarakat. Aplikasi ini didesain untuk penggunaan secara personal maupun bisnis yang sering berurusan dengan file PDF agar termanage dengan baik.
Foxit Reader berbeda dengan Foxit Phantom, dimana aplikasi ini cukup apabila digunakan untuk membaca file PDF dan melakukan editing secara ringan. Maka dari itu, aplikasi ini bersifat secara gratis apabila digunakan secara pribadi. Bahkan, kamu tidak harus melakukan registrasi terlebih dahulu dan langsung saja install aplikasi tersebut.
Kelebihan | Kekurangan |
Mudah dioperasikan. | Dirancang khusus untuk membaca dan mengedit file PDF yang ringan saja. |
Tampilannya sangat minimalis. | Fitur editing yang terbatas. |
Ringan dan cepat. | |
Sudah terintegrasi dengan OneDrive dan Google Drive. |
All PDF
Bagi kamu yang menggunakan HP dan seringkali berurusan dengan file PDF, maka bisa memilih aplikasi satu ini. Aplikasi ini sudah terbukti terbaik, karena sudah di install sebanyak 1 juta kali dan memang dikhususkan bagi pengguna HP yang ingin membuka atau edit file PDF.
Ada beberapa fitur dari aplikasi All PDF, yaitu menggabungkan file, memisahkan file, mengkonversi file, mengkompres file dan lain-lain. Install aplikasi in dan dapatkan berbagai macam fitur gratis di HP. Memang aplikasi ini ada versi berbayar, dimana kamu diberikan fitur yang lebih lengkap.
Kelebihan | Kekurangan |
Mudah dioperasikan. | Kualitas konversinya kurang bagus. |
Adanya fitur untuk melakukan kompres file. | Versi gratisnya mempunyai fitur terbatas. |
Fitur kompres masih bisa bekerja, meski berada di dalam keadaan offline. |
WPS Office
Aplikasi buatan KingSoft ini banyak digemari oleh kalangan masyarakat, karena tidak hanya memungkinkan untuk membaca file PDF saja. Akan tetapi,, kamu bisa menggunakan aplikasi ini untuk membuka beberapa file format lainnya.
Di dalam aplikasi juga ada menu untuk melakukan edit file PDF, kompres ukuran file dan merubah format dari Word ke PDF. Sistem integrasinya juga sudah sangat bagus, karena bisa terhubung dengan beberapa aplikasi lainnya. Ada banyak varian WPS Office yang bisa kamu pilih, seperti edukasi, profesional, bisnis dan versi gratis.
Kelebihan | Kekurangan |
Sistem kompatibilitas dan integrasinya sangat bagus. | Terkadang lambat di saat melakukan load file. |
Tampilan yang sangat user friendly. | |
Mendukung di semua jenis perangkat. | |
Mempunyai fitur lengkap. |
Google Play Books
Mungkin banyak dari kalangan masyarakat sudah tahu, bahwa aplikasi Google Play Books ini dikhususkan untuk kamu yang sering membaca e-book. Aplikasi buatan dari Google ini tidak melulu digunakan untuk membaca e-book saja, tapi juga bisa digunakan untuk membaca file format lainnya.
Pengguna dapat mengupload file PDFnya sendiri agar bisa di share kepada pengguna lainnya dari aplikasi ini. Fitur sinkronisasi antar perangkat juga sudah menjadi salah satu keunggulan dan mendukung penyimpanan awan.
Kelebihan | Kekurangan |
Ada fitur untuk melakukan upload file. | Versi berbayar yang tergolong lebih mahal. |
Mendukung sinkronisasi antar perangkat. | Manajemen virtu yang kurang bagus untuk digunakan. |
Tampilan yang bisa dikustomisasi. | |
Itulah 6 aplikasi PDF terbaik untuk Android yang bisa kamu install. Semoga penjelasan diatas bisa membantu dan bermanfaat untuk kamu,ya!
Satu pemikiran pada “6 Aplikasi PDF Terbaik untuk Android 2023!”