Kamera laptop saat ini mempunyai fungsi yang sangat beragam, mulai dari melakukan pertemuan secara online dan mengabaikan momen bersama teman. Meskipun kualitas bawaan laptop belum sebaik HP, tapi dengan bantuan aplikasi kamera laptop terbaik ini bisa memberikan pengalaman berfoto menjadi lebih menyenangkan.
Ada berbagai fitur menarik yang ditawarkan di dalam aplikasi kamera laptop untuk bersenang-senang dengan orang terdekat. Di kesempatan kali ini akan dibahas lengkap mengenai aplikasi kamera laptop terbaik untuk Windows 10. Bagi yang penasaran dan ingin tahu, yuk simak penjelasan lengkapnya dibawah ini.
Daftar Aplikasi Kamera Laptop Terbaik untuk Windows 10
Berikut ini adalah pilihan aplikasi yang dapat kamu gunakan untuk berfoto maupun membuat video dari laptop :
1. Windows Camera
Para pengguna Windows tidak perlu bingung lagi mencari aplikasi yang dapat digunakan untuk menggunakan kamera laptop. Microsoft sendiri mempunyai aplikasi resmi bernama Windows Camera yang bisa di unduh secara gratis di perangkat laptop Windows 10.
Salah satu kelebihan dari aplikasi kamera yang satu ini adalah tampilannya yang sangat simpel. Pilihan pengambilan foto maupun video juga terbilang cukup, misalnya kamu bisa memilih resolusi dari 4:3 sampai 16:9. Efek dan filter yang lucu ini juga tersedia di dalam aplikasi satu ini. Sehingga, kamu bisa diberikan suasana foto yang lebih seru dan menyenangkan.
2. YouCam
YouCam adalah aplikasi kamera laptop yang sangat populer. Dengan fitur-fitur menarik seperti HDR untuk mengambil gambar dengan kualitas yang lebih bagus sampai fitur panorama ini tersedia di aplikasi YouCam. Ada juga hingga 200 filter dan efek yang bisa kamu gunakan untuk berfoto maupun merekam video.
Karena fiturnya yang cukup mumpuni, maka aplikasi YouCam ini membutuhkan spesifikasi laptop tinggi. Ada juga 200 filter dan efek yang dapat digunakan untuk berfoto maupun merekam video.
Karena fitur-fitur yang sangat mumpuni, maka aplikasi YouCam membutuhkan spesifikasi yang cukup untuk menggunakannya. Misalnya, memori RAM minimal adalah 4GB dengan prosesor Intel Core i5 keatas.
Dengan menawarkan fitur yang lengkap dan kemudahan di dalam penggunaanya, tentu aplikasi ini tidak dapat diakses secara gratis secara terus-menerus. Setelah masa free trial sudah habis, maka pengguna harus membayar atau membeli dengan harga $34.99.
3. ManyCam
Kamu ingin menggunakan aplikasi kamera yang mempunyai banyak tools untuk edit gambar? ManyCam menjadi pilihan yang paling tepat. Selain tools pengeditan yang komplit, aplikasi yang satu ini juga sangat kaya akan efek dan stiker.
Opsi perekaman video di dalam aplikasi ManyCam ini juga sudah lumayan beragam, mulai dari 240p, 480p dan full HD. Selain itu, ada juga fitur virtual background yang bisa digunakan untuk berfoto dan diterapkan secara real time di saat merekam video.
Namun untuk memanfaatkan fitur tersebut secara optimal, kamu membutuhkan spesifikasi laptop yang cukup. Misalnya, prosesor Intel Core i5 ketas. Laptop yang menggunakan VGA Card tambahan ini juga sangat disarankan untuk digunakan, ketika ingin memaksimalkan fitur canggih dari aplikasi ManyCam.
4. Logitech Capture
Ingin membuat video tutorial di laptop, tapi terlalu merepotkan karena harus melakukan perekaman dua kali? Logitech Capture adalah aplikasi yang paling tepat untuk kamu gunakan.
Pasalnya, aplikasi ini memberikan penawaran fitur multi source yang memungkinkan para penggunanya merekam menggunakan dua sumber sekaligus. Mulai dari merekam dari tangkapan layar dan wajah dengan kamera laptop.
Dengan begitu, kamu bisa membuat video seperti review barang dan tetap memperlihatkan ekspresi hanya dengan satu kali rekaman saja. Bahkan, kamu bisa langsung melakukan penyesuaian pada tampilan video hingga menerapkan filter maupun efek background agar hasil video lebih menarik.
Kamu ingin langsung upload hasil video story Instagram atau Youtube Shorts? Tidak masalah, karena aplikasi satu ini juga sudah mendukung di proses perekaman dengan mode portrait yang cocok digunakan untuk story Instagram, Youtube Inshort dan TikTok.
5. Photo Booth Pro
Sesuai dengan namanya, bahwa aplikasi kali ini sangat cocok digunakan oleh kamu yang ingin foto bersama teman di photo booth tapi dari rumah. Dengan berbagai efek tampilan dan efek layout yang sangat beragam, maka bisa membuat sensasi berfoto menjadi lebih mirip seperti di photo booth.
Aplikasi yang satu ini juga bisa dibilang sangat ringan dan cepat. Sehingga, sangat cocok digunakan untuk bermacam-macam jenis perangkat tanpa perlu rasa khawatir akan lag dan berat pada saat digunakan. Pemilihan folder penyimpanan yang fleksibel ini juga menjadi salah satu kelebihan dari aplikasi Photo Booth Pro.
6. Aplikasi WebCam Max
Rasanya tidak sah, ketika pada pembahasan kali ini tidak memasukkan aplikasi legendaris satu ini. Bagi para pengguna dari WebCam Max yang sudah lama, pasti sudah tidak asing lagi dengan aplikasi satu ini.
Tampilan, icon dan efek yang sangat menarik ini bisa ditemukan di dalam aplikasi satu ini. Bagi kamu yang ingin seru-seruan bersama teman maupun keluarga sangat cocok sekali memilih aplikasi WebCam Max.
Berbagai pilihan aplikasi kamera laptop terbaik yang ada di atas bisa kamu gunakan di Windows 10 secara gratis maupun berbayar. Aplikasi yang membutuhkan spesifikasi lebih kuat, tentunya mempunyai fitur lebih canggih dan bisa dimanfaatkan untuk kepentingan profesional.
Nah, itulah dia 6 aplikasi kamera laptop untuk Windows 10 yang bisa kamu pilih dan gunakan. Semoga informasi diatas bisa bermanfaat dan membantu!