Salah satu kegiatan yang bisa menemani liburan Anda, yaitu menonton film. Saat ini Anda tidak hanya bisa menonton film di televisi saja. Dengan hadirnya internet kini berhasil membuat semuanya menjadi mudah dan contohnya adalah streaming film. Banyak aplikasi streaming film yang bisa digunakan, seperti Netflix, Disney Hotstar dan lain-lain.
Melalui beberapa aplikasi tersebut, Anda bisa menonton streaming film secara bebas. Bagi Anda yang masih bingung ingin nonton streaming film dimana, maka bisa langsung saja simak penjelasan lebih lengkapnya dibawah ini.
9 Aplikasi Streaming Film Terbaik
Perkembangan teknologi yang terus berkembang seperti sekarang ini berhasil memberikan perubahan terhadap beberapa hal dan salah satunya adalah aplikasi film streaming. Berikut 9 aplikasi streaming film terbaik yang dapat Anda pilih dan gunakan :
1. Netflix
Aplikasi streaming film pertama, yaitu Netflix. Netflix adalah salah satu aplikasi streaming film yang sangat populer dan tidak hanya di Indonesia, tapi di dunia. Sejak pertama kali Netflix hadir di tahun 2006 lalu, aplikasi satu ini menyediakan berbagai macam kategori tontonan.
Selain itu, ada juga beberapa serial khusus yang hanya di Netflix dan tidak ada di aplikasi lainnya. Anda bisa menikmati tontonan video dengan kualitas HD. Supaya Anda bisa menikmati semua film di aplikasi Netflix, maka bisa berlangganan mulai bulanan dan tahunan.
2. WeTV
WeTV adalah aplikasi streaming film berikutnya yang tidak kalah terkenal dengan sebelumnya. Bagi Anda yang ingin menggunakan aplikasi WeTV dengan episode lengkap, maka bisa memilih berlangganan.
Aplikasi streaming film kali ini berasal dari China dan menyediakan berbagai tontonan dari beberapa negara, seperti Jepang, Taiwan, Thailand dan Indonesia. Pada saat menggunakan WeTV, Anda juga bisa menemukan tontonan asal Indonesia.
Bahkan, ada juga beberapa pembuat film Indonesia yang bekerja sama dengan pihak WeTV. Sehingga, serial tersebut hanya ditayangkan di aplikasi film streaming WeTV saja.
3. Viu
Hobi menonton drama Korea? Apabila iya, maka Viu merupakan aplikasi nonton film streaming yang paling cocok dipilih. Tidak hanya sebatas drama dari Korea saja, tapi ada juga beberapa film China, India, Thailand dan lain-lain.
Sama seperti WeTV, Viu adalah aplikasi nonton film streaming gratis yang bisa dimanfaatkan untuk menemani liburan. Namun, ketika menggunakan akun gratis harap bersabar dengan iklan yang sangat mengganggu. Apabila ingin menghilangkan iklan tersebut, maka Anda bisa upgrade akun menjadi premium.
4. Iflix
Aplikasi streaming film Iflix pertama kali digunakan di Malaysia saja. Akan tetapi, di tahun 2015 lalu Iflix berhasil masuk Indonesia dengan menyediakan berbagai tayangan film berbagai kategori.
Bahkan, sampai dengan sekarang Iflix telah berhasil menjalin kerjasama dengan production house film untuk menayangkan beberapa film secara eksklusif. Ada beberapa film yang bisa ditonton gratis oleh Anda.
Namun, Anda harus melakukan upgrade akun ke versi premium untuk mendapatkan akses tanpa batasan. Perlu diketahui, bahwa pada tahun 2020 lalu WeTV telah berhasil mengakuisisi Iflix. Jadi, pengguna Iflix juga pengguna WeTV.
5. Mola TV
Anda hobi menonton tayangan olahraga? Mola TV menjadi aplikasi pilihan yang dapat Anda gunakan. Awalnya, Mola TV hanya menayangkan beberapa siaran olahraga saja.
Akan tetapi, semakin kesini Mola TV mengalami perkembangan ke film dan series yang tidak kalah menarik. Di dalam aplikasi tersebut, Anda bisa menemukan banyak film kategori hollywood hingga dokumenter. Untuk menikmati film tersebut, Anda harus berlangganan dengan membayar Rp160.000,00.
6. Amazon Prime
Ketika mendengar perusahaan Amazon, maka Anda langsung mengarah terhadap bisnis e-commercenya. Padahal sejak tahun 2006 lalu, Amazon telah berhasil meluncurkan aplikasi streaming film yang diberikan nama Amazon Prime.
Anda bisa menemukan banyak judul dan tontonan di dalam aplikasi satu ini. Namun, karena berasal dari Amerika Serikat maka tarif langganan akun premium nya tergolong mahal.
7. Youtube Movies
Bagi Anda yang belum tahu, bahwa Youtube telah mempunyai fitur nonton film secara streaming. Tidak hanya serial TV saja, tapi juga menyediakan berbagai macam pilihan film yang bisa ditonton secara bebas.
Apabila ingin menggunakan Youtube Movies tidak perlu melakukan install aplikasi tambahan, karena sudah tersedia aplikasi Youtube. Ada perbedaan dengan aplikasi streaming film lainnya, bahwa Youtube Movies ini menggunakan sistem sewa per film dengan harga Rp28.000,00.
Dengan harga tersebut, Anda bisa menonton film sampai dengan 4 Minggu. Untuk cara penggunaanya juga sangat mudah, karena cukup memilih meno “movies” yang ada di dalam bagian explore.
8. Catchplay
Catchplay adalah aplikasi nonton film streaming dengan library yang sangat lengkap. Di dalam aplikasi tersebut, Anda bisa menemukan banyak sekali macam-macam genre film. misalnya, romantis, horor, komedi dan lain-lain.
Satu fitur menarik dari Catchplay adalah Anda bisa menikmati beberapa tontonan secara gratis. Namun, di saat Anda ingin mengakses secara terbatas jangan lupa untuk berlangganan dengan berbagai macam layanan.
9. HOOQ
Aplikasi streaming film yang terakhir adalah HOOQ. Jika Anda gemar menonton film atau serial India, maka bisa langsung memilih aplikasi HOOQ karena banyak menyediakan kategori tersebut. Untuk berlangganannya, Anda bisa melakukan pembayaran menggunakan provider pulsa, kartu kredit maupun debit.
Itulah 9 aplikasi streaming film yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan dan kemudahan penggunaanya. Di setiap aplikasi memberikan penawaran fitur dan paket berbeda-beda. Maka dari itu, Anda bisa memilih mana yang paling sesuai. Aplikasi streaming film ini juga bisa menjadi solusi yang paling tepat, ketika ingin menghabiskan waktu liburan.
Satu pemikiran pada “9 Aplikasi Streaming Film Terbaik untuk Menemani Liburan!”