Kadjiro – Infinix merupakan salah satu merek smartphone yang rutin merilis produk di Indonesia, terutama di kelas entry level. Meski produknya dijual dengan harga terjangkau, spesifikasi yang ditawarkan sangat tinggi, baik di sektor layar atau performa mesin. Khususnya pada sektor baterai, salah satu produk Infinix mempunyai kecepatan pengisian daya 180W yang mampu mengisi penuh baterai hanya didalam waktu sekitar belasan menit saja.
Untungnya, hampir semua produk Infinix dengan pengisian daya cepat tercepat sudah tersedia di marketplace Indonesia. Buat kamu yang penasaran, yuk simak ulasan di bawah ini sampai dengan selesai.
Daftar HP Infinix dengan Pengisian Daya Tercepat
Berikut adalah daftar smartphone Infinix dengan kecepatan isi daya tertinggi yang tersedia di awal tahun 2025:
-
Infinix Zero 30 5G
Rekomendasi pertama adalah Infinix Zero 30 5G yang pertama kali diluncurkan di Indonesia pada Oktober 2023 lalu. HP ini tampak sangat premium berkat frame yang melengkung, bezel tipis dan bodi kaca pada bagian belakang. Pada sektor baterai, Infinix Zero 30 5G mempunyai kapasitas besar 5000 mAh dan mendukung fast charging 68W yang mampu mengisi 80 persen hanya di dalam waktu 30 menit saja.
Keunggulan lain dari seri kali ini adalah terdapat kamera belakang yang mendukung fitur OIS dan kamera depan yang beresolusi 50MP. Infinix Zero 30 5G dijual dibanderol harga Rp3,5 jutaan saja.
-
Infinix Note 12 VIP
Infinix Note 12 VIP yang dijual dengan harga Rp2,4 juta merupakan pilihan terbaik untuk kamu yang ingin merasakan kecepatan isi daya tingkat tinggi. Dibekali kapasitas baterai 4700mAh dan dukungan fast charging 120W, HP ini bisa mengisi penuh baterai hanya di dalam waktu 17 menit saja. Selain unggul di sektor baterai, Infinix Note 12 VIP juga sudah menggunakan panel AMOLED yang jernih dan berbahan kaca.
-
Infinix Note 40 Pro 4G
Rekomendasi kedua adalah Infinix Note 40 Pro 4G yang dirilis pada Maret 2024. HP kali ini sangat cocok untuk para pecinta desain karena mempunyai bezel yang melengkung dan super tipis. HP ini sudah mempunyai fitur OIS pada kamera depan, sehingga sangat stabil apabila digunakan untuk merekam video.
Di sektor baterai, Infinix Note 40 Pro 4G juga mempunyai kapasitas 5000 mAh dan fast charging 70W yang bisa mengisi daya 50 persen hanya dengan waktu 20 menit saja. Selain itu, ada juga fitur wireless charging sebesar 25W. Harga dari HP Infinix Note 40 Pro 4G adalah Rp2,5 jutaan saja.
-
Infinix Note 40 Pro+
Masih dari generasi sama, kali ini ada Infinix Note 40 Pro yang merupakan seri tertinggi dari keluarga Infinix Note 40. Dibandingkan dengan Infinix Note 40 Pro 4G, Note 40 Pro+ kali ini sudah mendukung jaringan 5G dan mendukung fast charging 100W yang mampu mengisi daya baterai hanya di dalam waktu 26 menit saja. Selain itu, ada juga teknologi wireless charging sebesar 20W.
Bagaimana dengan kapasitas baterainya? Infinix Note 40 Pro+ mempunyai kapasitas 4600mAh yang bisa bertahan seharian penuh di dalam pemakaian normal. Untuk banderol harga dari HP Infinix Note 40 Pro+ adalah Rp3,8 jutaan saja.
-
Infinix Zero Ultra
Terakhir, ada Infinix Zero Ultra yang mempunyai kecepatan isi daya sebesar 180W dan mempunyai kapasitas baterai 4500 mAh. Di dalam sebuah pengujian, HP ini hanya membutuhkan waktu sekitar 12 menit untuk mengisi baterai dari 0 persen sampai dengan penuh.
Berbekal spesifikasi tersebut, kamu tidak akan bosan menunggu terlalu lama saat mengisi daya. Infinix Zero Ultra juga mempunyai kelebihan di sektor desain yang bezel-nya melengkung, mempunyai kamera 200MP, mendukung fitur OIS dan masih banyak lainnya lagi. Banderol harga dari HP Infinix Zero Ultra adalah Rp4,8 jutaan.
Spesifikasi baterai smartphone memang menjadi satu keunggulan dari HP Infinix. Merek ini juga unggul di dalam hal desain serta performa mesin. Maka dari itu, kamu tidak perlu ragu untuk membeli HP Infinix meski harga relatif lebih terjangkau dibandingkan produk kompetitor. Jadi, kamu akan memilih yang mana?