Apa Perbedaan Gorilla Glass dan Ceramic Shield? Berikut Penjelasannya!

Anggi Novita Sari

Perbedaan Gorilla Glass dan Ceramic Shield 
Perbedaan Gorilla Glass dan Ceramic Shield 

Kadjiro – Layar ponsel merupakan bagian paling rentan terhadap kerusakan, terutama akibat benturan dan goresan. Untuk melindungi bagian penting ini, produsen ponsel kini mengandalkan dua teknologi pelindung layar paling canggih seperti Gorilla Glass dan Ceramic Shield. Meski keduanya sama-sama dirancang khusus untuk meningkatkan ketahanan layar, ternyata terdapat perbedaan mendasar di dalam bahan, proses pembuatan dan performanya. 

Di kesempatan kali ini, kita akan membahas secara lengkap mengenai perbedaan Gorilla Glass dan Ceramic Shield. Dengan begitu, kamu dapat memahami mana yang paling sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidupmu. 

Perbedaan Gorilla Glass dan Ceramic Shield 

Berikut adalah beberapa perbedaan dari Gorilla Glass dan Ceramic Shield: 

  1. Performa 

Saat berbicara perihal perlindungan layar, dua aspek utama adalah ketahanan terhadap jatuh dan goresan. Gorilla Glass dan Ceramic Shield sama-sama dirancang khusus untuk meningkatkan daya tahan, tapi dengan pendekatan dan hasil yang berbeda. Di dalam penggunaan sehari-hari, keduanya menunjukkan kekuatan yang mengesankan, tapi dengan karakteristik yang khas. 

Gorilla Glass menawarkan perlindungan secara seimbang terhadap goresan dan benturan, serta mempertahankan bobot ringan dan ketebalan minimal. Ceramic Shield lebih unggul di dalam ketahanan jatuh, dengan Apple mengklaim performa empat kali lebih baik dibandingkan dengan layar iPhone sebelumnya. 

  1. Komposisi dan Proses Pembuatan 

Gorilla Glass dikembangkan oleh Corning Inc dan terbuat dari kaca alkali, aluminosilikat yang diperkuat secara kimia. Untuk membuat Gorilla Glas, lembaran kaca direndam di dalam larutan garam kalium panas, dimana ion kalium yang lebih besar menggantikan ion natrium di permukaan kaca. 

Proses ini menciptakan tekanan kompresi yang membuat kaca lebih tahan terhadap goresan dan retakan. Gorilla Glass sudah berevolusi ke berbagai generasi, termasuk Gorilla Glass 6, Gorilla Glass Victus dan Gorilla Armor dan Armor 2 dengan peningkatan di dalam ketahanan jatuh, goresan dan kejernihan optik. 

Disisi lain, Ceramic Shield merupakan teknologi eksklusif yang dikembangkan Apple bersama Corning. Berbeda dengan Gorilla Glass, Ceramic Shield mengandung kristal nano keramik yang tertanam dalam matrik kaca melalui proses kristalisasi suhu tinggi. 

Kristal keramik ini memperkuat kaca di tingkat molekuler. Hasilnya adalah material yang sangat tangguh dan tahap terhadap benturan, sekaligus tetap jernih secara optik. 

  1. Inovasi Teknologi Terkini 

Corning terus mengembangkan Gorilla Glass dengan inovasi terbaru seperti Gorilla armor 2 yang menggabungkan elemen kaca keramik untuk meningkatkan daya tahan jatuh dan mengurangi pantulan. Sementara itu, Ceramic Shield sudah menetapkan standar baru dengan integrasi kristal nano-keramik pada skala nano dan menjadikannya pelindung layar yang sangat kuat. 

  1. Ketahanan di Penggunan Nyata 

Gorilla Glass digunakan luas di berbagai perangkat, seperti ponsel Android, tablet, laptop dan smartwatch. Kelebihannya terletak pada keseimbangan antara ringan, tipis dan tahan terhadap goresan. Namun jika sering jatuh, struktur kaca ini bisa melemah dan terutama di bagian sudut-sudut. 

Ceramic Shield pertama kali hadir di iPhone 12 dan kini menjadi standar di perangkat terbaru Apple. Kelebihan utamanya adalah ketahanan terhadap retak akibat jatuh. Kendati sangat tangguh, Ceramic Shield tetap bisa retak apabila terkena benturan ekstrem dan retakan tersebut bisa cepat menyebar apabila tidak segera ditangani. 

  1. Penggunaan dan Adopsi Pasar 

Gorilla Glas digunakan secara luas oleh berbagai merek ponsel Android dan perangkat lainnya. Fleksibilitas, ketahanan dan efisiensi biaya membuatnya menjadi pilihan utama bagi banyak produsen. 

Disisi lain, Ceramic Shield merupakan teknologi eksklusif untuk perangkat Apple, dimulai dari iPhone 12 sampai sekarang. Teknologi ini mencerminkan komitmen Apple untuk menawarkan perlindungan terbaik bagi pengguna yang menginginkan kualitas premium. 

Jadi, Gorilla Glass dan Ceramic Shield sama-sama menawarkan perlindungan tingkat tinggi tapi berbeda dalam pendekatan teknologi dan performa. Pilihan terbaik tergantung dengan jenis perangkat, gaya penggunaan dan prioritas perlindungan, apakah kamu lebih mementingkan ketahanan goresan atau kekuatan terhadap jatuh. Jadi, sebelum membeli ponsel baru, pastikan kamu tahu perlindungan layar apa yang dimilikinya! Semoga bermanfaat!

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar