Kadjiro – Makin hari, berbagai ponsel berani menawarkan baterai yang besar dan awet. Hal tersebut berbeda di masa lalu, dimana banyak HP yang mempunyai baterai kecil dan bisa habis di dalam waktu kurang dari satu hari.
Nah, keawetan baterai HP juga didukung oleh berbagai jenis teknologi. Melalui teknologi-teknologi tersebut, baterai di HP kamu bisa awet, berumur panjang dan dapat digunakan seharian penuh.
Sayangnya, tidak banyak orang yang paham dan mengerti perihal teknologi dan fitur-fitur yang ada di HP. Buat mereka, asalkan baterai bisa awet maka mereka tidak akan banyak tanya dan mencari tahu. Agar lebih mengenalnya, simak penjelasan selengkapnya di bawah ini!
Fitur yang Membuat Baterai HP Semakin Awet
Berikut adalah beberapa fitur yang membuat baterai HP semakin awet:
-
Auto Cut Off
Dahulu, kamu tidak boleh mengisi daya ponsel terlalu lama karena dapat merusak baterai. Akan tetapi, smartphone sudah canggih dan perihal tersebut sudah tidak lagi relevan.
Saat ini, ada fitur bernama auto cut off yang bekerja secara otomatis menghentikan aliran daya ke HP di saat baterai sudah terisi penuh. Jadi, suhu HP akan terjaga dan baterai tetap bisa awet tanpa adanya daya berlebih. Karena perihal tersebut, kamu tidak perlu khawatir di saat mengisi daya HP selama berjam-jam di saat sedang terlelap tidur di malam hari.
-
Bypass Charging
Tidak cuma bikin baterai HP semakin awet, bypass charging termasuk ke dalam fitur yang sangat berguna bagi gamer. Pasalnya, fitur ini memungkinkan daya listrik langsung dialirkan ke mesin tanpa harus melewati baterai terlebih dahulu. Karenanya, kamu bisa memainkan game sembari melakukan pengisian daya tanpa takut suhu HP terlalu panas dan tanpa takut baterai akan cepat rusak. Akan tetapi, hal tersebut tidak boleh dilakukan terlalu sering dan kamu harus tetap menjaga pola penggunaan supaya baterai semakin awet.
-
Pengisian Daya Cepat
Sesuai dengan namanya, fast charging atau pengisian cepat adalah fitur atau teknologi isi ulang baterai dengan daya super cepat. Saat ini, pengisian daya cepat bisa memberikan daya yang sangat tinggi seperti 67 watt, 80 watt, 120 watt dan 200 watt.
Berbekal daya yang tinggi, baterai HP bisa penuh di dalam kurun waktu kurang dari satu jam, bahkan kurang dari 30 menit. Alhasil, kamu dapat menggunakan HP seharian penuh tanpa rasa takut daya baterai akan habis. Pengisian daya cepat juga sudah sangat umum dan bisa ditemukan pada ponsel flagship, mid-range, hingga entry level.
-
Baterai Silicon
Silicon-Carbon Battery atau baterai silicon carbon adalah teknologi baterai terbaru dan tercanggih di HP. Lebih lanjut, teknologi tersebut bisa memadatkan baterai sehingga ukuran baterai dapat semakin kecil tapi kapasitasnya tetap besar.
Jadi, jangan heran apabila kamu menemukan HP tipis dan kecil tapi kapasitas baterainya jumbo seperti 5.000 – 7.000 mAh. Teknologi ini menjadi teknologi canggih yang membuat produsen bisa memproduksi HP tipis dan ringan, tapi tetap mempunyai daya tahan serta tingkat keawetan baterai yang tinggi.
-
Mode Hemat Daya
Terakhir, mode hemat atau power saving adalah fitur yang membuat baterai HP bisa bertahan lama di saat daya baterai menurun. Di dalam hal tersebut, saat mode hemat daya diaktifkan, secara otomatis sistem akan menurunkan kecerahan, menurunkan refresh rate dan mematikan berbagai kegiatan yang dianggap tidak penting dan memakan daya dalam jumlah banyak. Jadi, kamu bisa menggunakan fitur ini di saat baterai HP sudah lowbat atau ketika kamu tidak mengisi daya HP.
Perkembangan teknologi membuat semua fitur tersebut bisa hadri dan memudahkan para pengguna HP. Fitur-fitur yang ada juga sangat berguna dan membuat baterai HP semakin awet dan tahan lama. Jadi, manfaatkan semua fitur tersebut dengan baik dan maksimal. jangan sampai kamu menyia-nyiakan dan akhirnya fitur tersebut menjadi fitur yang tidak bermanfaat dan seakan-akan tidak berguna. Semoga bermanfaat!