5 Cara Menambah Kecepatan WiFi yang Mudah dan Cepat

Anggi Novita Sari

Cara Menambah Kecepatan WiFi Dirumah 
Cara Menambah Kecepatan WiFi Dirumah 

Kadjiro – Kehadiran WiFi sudah membantu banyak orang yang ingin berselancar di internet. Akan tetapi, koneksi internet WiFi terkadang sering mengalami lemot dan mengganggu kenyamanan berinternet. 

Mempunyai koneksi internet yang cepat tentu menjadi hal yang positif. Kamu bisa mengunduh aplikasi, mengunggah foto, streaming video dan bermain game online dengan lancar. 

Bayangkan saja kalau internet WiFi lambat, kamu akan kesusahan ketika harus download aplikasi yang besarnya hanya 100 MB saja. Bahkan, untuk sekedar panggilan video pun juga putus-putus koneksinya. 

Untuk mengatasi perihal tersebut, kamu bisa menambah kecepatan WiFi di rumah supaya semakin kencang. Lalu, bagaimana caranya? Yuk, simak penjelasan selengkapnya di bawah ini. 

Cara Menambah Kecepatan WiFi Dirumah 

Ada sejumlah faktor yang membuat kecepatan internet WiFi menjadi lemot, mulai dari banyaknya perangkat yang terhubung di jaringan yang sama, jarak di antara router dan perangkat, kualitas sinyal dan beban lalu lintas internet. Kalau koneksi internet WiFi kamu dirumah terasa lemot, jangan panik! Berikut adalah cara menambah kecepatan WiFi yang bisa kamu lakukan: 

  1. Menggunakan Router yang Baru dan Canggih 

Cara yang pertama adalah menggunakan router WiFi yang terbaru dan canggih. Sebab, ada router yang lebih baru dan canggih mempunyai kemampuan untuk mengirimkan sinyal WiFi dengan kecepatan cepat dan stabil. 

Selain itu, router versi terbaru juga mempunyai sejumlah fitur canggih, seperti MU-MIMO dan beamforming. Sehingga bisa meningkatkan kecepatan internet dan jangkauan sinyal WiFi lebih luas. 

  1. Meletakkan Router di Tempat yang Tepat 

Lokasi router WiFI juga mempengaruhi kecepatan internet WiFi. Maka dari itu, pastikan menempelkan router di lokasi yang strategis dan terbuka.

Sebaiknya, hindari meletakkan router di sudut ruangan maupun di balik furniture yang besar. Hal tersebut bisa membatasi jangkauan sinyal dan kecepatan WiFi. 

Kamu juga bisa menempelkan router di tengah ruangan, diatas meja maupun ditempel dinding. Hal tersebut agar sinyal WiFi bisa menyebar secara merata ke seluruh sudut rumah. 

  1. Memperbarui Firmware Router 

Cara berikutnya adalah memperbarui firmware router. Sebagai tambahan informasi, firmware adalah sistem operasi yang berjalan di router WiFi. Maka dari itu, disarankan untuk memperbarui firmware router WiFi secara teratur. 

Tujuan lain dari pembaruan firmware adalah untuk memperbaiki bug, masalah keamanan dan meningkatkan kecepatan serta performa router. Untuk melakukan update firmware bisa melalui aplikasi maupun situs web router. 

  1. Memilih Frekuensi 5 GHz 

Kecepatan internet WiFi juga dipengaruhi oleh frekuensi yang digunakan. Di frekuensi 2,4 GHz umumnya lebih lambat dan rentan sekali terhadap gangguan dari perangkat elektronik lainnya. 

Sementara itu, frekuensi 5GHz dinilai lebih cepat dan stabil. Jadi, kalau perangkat kamu sudah mendukung frekuensi 5GHz, sebaiknya kamu memilih frekuensi tersebut supaya koneksi internet WiFi semakin kencang. 

  1. Menambah Extender WiFi 

Apabila rumah kamu cukup besar, misalnya terdiri dari tiga lantai, mungkin ada sejumlah area yang tidak terjangkau sinyal WiFi. Meskipun ada, tapi sinyalnya sangat kecil sehingga mempengaruhi kecepatan internet. 

Untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan extender WiFi agar meningkatkan jangkauan sinyal dan kecepatan WiFi. bagi yang belum tahu, extender WiFi merupakan perangkat kecil yang bisa menambah jangkauan sinyal WiFi dan memperluas area cakupan WiFi. 

Cara Mengecek Kecepatan Internet WiFi 

Saat ini, kamu sudah bisa melakukan pengecekan seberapa cepat koneksi WiFi yang terpasang di rumah. Tidak perlu repot-repot menggunakan software khusus, sebab kamu bisa mengetahuinya melalui aplikasi bernama Speedtest

Aplikasi tersebut sudah tersedia gratis di App Store maupun Google Play Store. Cara pemakaiannya juga sangat mudah dan berikut langkah-langkahnya: 

  • Download aplikasi Speedtest di ponsel. 
  • Apabila sudah diunduh, buka aplikasi tersebut. 
  • Di halaman utama, ketuk “Go”. 
  • Tunggu sampai proses pengecekan koneksi internet WiFi selesai. 
  • Setelah selesai, akan muncul hasil kecepatan internet WiFi saat upload dan download. 

Selain melalui aplikasi, kamu juga bisa melakukan pengecekan kecepatan internet WiFi melalui situs fast.com. Berikut adalah langkah-langkahnya: 

  • Buka situs fast.com di browser ponsel, PC atau laptop
  • Kemudian, situs secara otomatis akan mengukur kecepatan koneksi internet. 
  • Tunggu sampai dengan beberapa saat. Setelah itu, akan muncul hasil kecepatan internet yang sedang kamu gunakan. 

Demikian penjelasan mengenai cara menambah kecepatan internet WiFi di rumah supaya semakin kencang. Semoga bisa membantu, ya! 

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar