9 Cara Membeli iPhone Bekas yang Berkualitas

Anggi Novita Sari

Cara Membeli iPhone Bekas 

Kadjiro – Kamu tertarik untuk membeli HP iPhone bekas? Jangan terburu-buru! Baca terlebih dahulu beberapa cara membeli iPhone bekas dibawah ini dan dijamin HP yang dibeli pasti mulus dan berkualitas. 

Meski bukan produk baru dari toko resmi, iPhone bekas sampai sekarang masih banyak diminati dan diburu. Hanya saja, untuk urusan kualitasnya, produk second jelas tidak sebanding dengan produk baru. 

Bahkan, ada beberapa resiko yang mungkin bisa dialami pada saat membeli iPhone bekas. Misalnya, kerusakan pada software dan ternyata iPhone tersebut adalah produk replika. 

Makanya jika kamu tertarik untuk membeli iPhone bekas, perhatikan terlebih dahulu produk tersebut secara seksama dan teliti. Perhatikan juga beberapa cara di bawah ini supaya mendapatkan HP iPhone dengan kondisi masih bagus dan original. 

Cara Membeli iPhone Bekas 

Bagi pengguna iPhone mungkin belum paham betul mengenai HP yang original dan replika, karena mempunyai tampilan hampir sama. Sebagai berikut adalah beberapa cara yang bisa kamu lakukan di saat ingin membeli iPhone bekas : 

  1. Mencari Tahu Mengenai Harga Pasaran 

Cara membeli iPhone bekas yang pertama adalah mengecek harga pasarannya terlebih dahulu. Meski umumnya harga HP bekas ini murah, tapi bukan berarti perbedaan harganya jauh. Apalagi, untuk varian yang sudah mendapatkan pembaruan iOS. 

Biasanya, untuk seri tersebut harga bekasnya tidak terlalu jauh berbeda dengan produk barunya. Apabila terlampau jauh, boleh jadi iPhone second tersebut mempunyai kualitas yang ada di bawah rata-rata.

Cara mengecek harga pasaran, kamu bisa mencari tahu informasinya secara online atau datang langsung ke toko resmi yang menjual HP iPhone. Dari pengecekan ini, kamu bisa membuat perbandingan mengenai harga yang sesuai dengan budget dan sekaligus menentukan toko mana yang akan menjadi tujuan akhir nya membeli HP iPhone bekas. 

  1. Memastikan iPhone Bisa Menyala 

Untuk cara membeli iPhone bekas yang paling penting adalah memastikan apakah HP tersebut bisa menyala dengan benar atau tidak. Coba matikan iPhone bekas milikmu dan nyalakan lagi dengan cara menekan tombol power. 

Lakukan pengecekan, apakah HP bisa masuk ke layar Home di saat selesai melakukan booting? Jika hal ini tidak kunjung terjadi, ada kemungkinan perangkat di HP iPhone kamu mengalami kerusakan. 

  1. Mengecek Bukti Pembelian 

Salah satu hal yang sering diabaikan orang yang ingin membeli iPhone bekas adalah bukti pembelian. Padahal poin kali ini tidak kalah penting untuk kamu perhatikan. 

Minta pihak penjual untuk memberikan salinan bukti pembelian HP iPhone. Dengan cara ini, kamu dapat mengetahui status kepemilikan sebelumnya hingga status garansi. Selain itu, kamu juga bisa mencocokkan nama atau ID penjual dengan penerima dan tanggal pembelian. 

  1. Membeli iPhone yang Sudah Dilengkapi iOS Terbaru 

Setelah melakukan pengecekan harga di pasaran, cara selanjutnya yang harus kamu terapkan adalah tidak membeli seri lawas. Pasalnya, untuk seri lama dari iPhone 5 ini bukan hanya tidak dilengkapi dengan iOS terbaru tapi juga tidak didukung dengan layanan 4G. 

Dengan hal tersebut, maka kamu akan kesulitan untuk melakukan komunikasi. Jadi usahakan untuk membeli HP seri diatas iPhone 5, terlebih yang sudah mendapatkan pembaruan iOS agar kamu dapat menikmati berbagai fitur terbaru dari Apple. 

  1. Mengecek Apple ID Sudah Kosong 

Untuk bisa mengoperasikan iPhone, kamu membutuhkan Apple ID atau akun pengguna terlebih dahulu. Di setiap ponsel hanya dapat memasukkan satu Apple ID yang terdiri dari username dan password. 

Maka dari itu, jika kamu membeli iPhone bekas pastikan Apple ID-nya sudah kosong. Hal tersebut harus dilakukan, karena jika masih ada Apple ID, kamu akan kesulitan untuk mengoperasikan ponsel secara bebas. Untuk melakukan pengecekan hal ini, kamu bisa klik opsi “pengaturan” dan melihat apakah Apple ID masih tertera atau sudah kosong. 

  1. Mengecek IMEI 

IMEI adalah nomor identifikasi unik untuk setiap ponsel. Melakukan pengecekan IMEI iPhone ini juga tidak kalah penting dilakukan supaya HP kamu bisa digunakan dengan lancar. Untuk mengecek IMEI iPhone, kamu bisa mengikuti langkah-langkah sebagai berikut : 

  • Membuka opsi “settings” dan “general”. 
  • Pilih “about” untuk mengetahui informasi IMEI iPhone yang akan dibeli. 
  • Selesai. 
  1. Mengecek Kondisi Fisik iPhone Secara Menyeluruh 

Ada baiknya, kamu melakukan pemeriksaan kondisi fisik iPhone bekas secara langsung sebelum melakukan pembelian. Ada beberapa komponen yang wajib kamu perhatikan seperti jaringan, berbagai tombol fisik, speaker, earphone dan charger. Pastikan semua komponen tersebut bisa berfungsi dengan baik supaya kamu tidak menyesal di saat membelinya. 

  1. Mengecek Fitur 

Selain komponen fisik, fitur HP iPhone juga tidak kalah penting untuk diperiksa. Ada beberapa fitur yang wajib kamu lakukan pengecekan sebelum membeli iPhone bekas yaitu responsivitas layar, koneksi jaringan seluler, Wifi, Bluetooth, GPS dan kamera. 

  1. Membeli yang Sekiranya Bisa Dijual Lagi 

Cara membeli iPhone bekas yang terakhir ini masih berhubungan dengan poin kedua di atas. Seri lama dari iPhone ini sayang sekali untuk digunakan, juga biasanya tidak dapat dijual lagi terlebih bila kamu menyesal sudah membelinya. 

Jangan hanya karena harganya yang murah, kamu jadi tergiur untuk membeli seri lawas dari iPhone. Daripada nantinya berujung sia-sia, mending kamu membeli seri iPhone bekas yang sudah mempunyai iOS versi paling baru. 

Nah, itulah tips membeli iPhone bekas yang bisa kamu jadikan sebagai acuan. Dengan menerapkan semua cara di atas, kamu bisa memastikan kondisi iPhone bekas berada di dalam kondisi baik dan berfungsi normal. Semoga informasi diatas bermanfaat. 

Also Read

Bagikan:

Tags

Satu pemikiran pada “9 Cara Membeli iPhone Bekas yang Berkualitas”

  1. Ping-balik: 7 Rekomendasi Kabel Data Charger iPhone Original dan Murah – Kadjiro

Tinggalkan komentar