Kadjiro – Lari merupakan salah satu olahraga kardio yang paling sederhana. Semua orang bisa melakukannya kapan dan dimana saja tanpa bantuan alat khusus, kecuali ingin menekuninya secara lebih serius.
Selain membutuhkan sepatu lari berkualitas, kamu juga perlu running watch yang mempermudah manajemen program lari. Garmin, Suunto dan Polar merupakan tiga brand running watch paling besar saat ini.
Kamu ingin membeli running watch tapi bingung mau memilih yang mana? Yuk, simak penjelasan selengkapnya dibawah ini.
8 Rekomendasi Running Watch Terbaik
Seperti yang diketahui, bahwa saat ini banyak sekali running watch bisa dipilih dan digunakan. Namun, tidak semua running watch saat ini mempunyai kualitas yang benar-benar baik. Ada 8 rekomendasi running watch yang bisa kamu pilih dan sebagai berikut daftar selengkapnya :
-
Garmin Forerunner 45
Garmin Forerunner 45 merupakan salah satu running watch terbaik kelas entry level saat ini. Pada running watch kali ini sudah didukung dengan paket pelatihan Garmin Coach yang memberi kemudahan pengguna untuk mengunduh beberapa program latihan secara gratis.
Tracking-nya juga sudah sangat akurat, karena didukung dengan GPS, GLONASS dan Galileo. Hebatnya lagi adalah daya tahan baterai dari Garmin Forerunner 45 ini sangat awet.
Di dalam mode GPS sekalipun bisa mencapai dengan 13 jam. Alhasil, running watch kali ini tidak akan kehabisan daya sejak kamu memulai sesi lari sampai dengan pulang kerumah lagi.
-
Garmin Forerunner 245 Music
Rasanya tidak ada lagi fitur yang kurang dari Garmin Forerunner 245 Music. Sensor yang ada di dalam running watch kali ini sangat lengkap dan akurat, sehingga tidak hanya untuk outdoor tapi juga indoor.
Karena ada akselerometer, produk kali ini tetap bisa mengukur performa kamu dengan sangat akurat pada saat melakukan olahraga di dalam ruangan seperti fitness dan sejenisnya. Sesi lari kamu bisa menjadi semakin hidup dengan dukungan fitur penyimpanan musik dari layanan streaming Spotify dan Deezer.
Bahkan, kamu bisa mengunduh playlist favorit dan memutarnya langsung di running watch terbaik kali ini tanpa harus sinkronisasi ke perangkat tambahan. Sangat menarik, bukan?
-
Garmin Enduro
Garmin Enduro adalah running watch terbaik yang baterainya paling awet dibandingkan lainnya. Di dalam mode tenaga surya, GPS dan monitor detak jantung aktif, baterainya bisa bertahan sampai dengan 80 jam.
Apabila waktu tersebut masih kurang, kamu bisa melakukan konfigurasi tertentu agar angkanya meningkat sampai dengan 300 jam. Fitur latihannya juga sangat komprehensif dan bukan hanya untuk menunjang lari, tapi juga segala jenis kegiatan outdoor.
-
Suunto 9 Baro
Untuk produk dengan performa baterai sangat panjang, Suunto 9 Baro bisa menjadi pilihan alternatif. Di dalam mode tertentu, baterai dari running watch ini bisa bertahan sampai dengan 170 jam dengan posisi GPS menyala.
Sebelum berangkat lari, program dari Suunto 9 Baro bisa membaca apakah daya yang tersedia cukup untuk menunjang sesi lari sampai selesai atau tidak. Kamu bebas mengayunkan tangan kesana kemari tanpa rasa khwatir running watch terbaik kali ini rusak sekalipun terbentur. Sebab, untuk bodi dan strap-nya ekstra kokoh karena dibuat dengan standar 810H dari militer Amerika Serikat.
-
Suunto 5
Suunto 5 adalah running watch yang bisa dipilih oleh para pelari amatir dengan dana tidak mepet tapi juga tidak berlebih. Berperan sebagai pilihan alternatif, Suunto 5 mempunyai perbedaan dengan yang sebelumnya.
Untuk perbedaan dari Suunto 5 dengan running watch sebelumnya berada di beberapa fitur seperti antimatter, kompas, layar sentuh dan daya tahan baterai yang pendek. Selebihnya, fitur yang ditawarkan tidak jauh berbeda atau hampir mirip. Dengan mempertimbangkan harganya yang setengah dari Suunto 9, tentu running watch kali ini bisa menjadi pilihan terbaik dan worth it.
-
Polar Vantage M
Kalau Garmin dan Suunto terlalu mainstream buat kamu, ada Polar yang bisa menjadi pilihan alternatif. Vantage M merupakan seri running watch yang direkomendasikan oleh pelari pemula.
Dari klaimnya, daya tahan baterai dari produk kali ini lebih unggul dibandingkan dengan produk setara kedua dari merk sebelumnya. Bahkan, Polar Vantage M sudah mencapai 30 jam di dalam mode GPS.
Hebatnya lagi, ketahanan air dari running watch kali ini sangat baik dan bisa digunakan untuk berenang. Tidak mengherankan lagi, jika Polar Vantage M mengimplementasikan swim tracking. Produk ini juga nyaman digunakan sehari-hari berkat kombinasi ukuran minimalis, strap nyaman dan desain yang kece.
-
Polar Vantage V2
Apa yang membuat Polar Vantage V2 tergolong unik daripada running watch level high end lainya? Pertama, desain yang diberikan terlihat lebih elegan dengan bentuk membulat seperti smartwatch dan tidak terasa out of place saat dikenakan di momen apapun.
Kedua, program larinya tergolong sangat lengkap dengan tambahan fitur Training Load Pro yang bisa membaca perbedaan latihan di setiap bagian tubuh. Terakhir, running watch terbaik kali ini mudah sekali disinkronisasikan dengan aplikasi navigasi olahraga seperti Strava dan Komoot.
-
Coros Pace 2
Apabila di head-to-head dengan Garmin Forerunner 5 dan produk entry level lainnya, Coros Pace 2 nyaris hampir menang di semua sisi. Terutama di bagian baterai yang bisa bertahan sampai dengan 30 jam di dalam mode GPS.
Dukungan satelit running watch terbaik ini juga jumlahnya lebih banyak dengan tambahan BEIDOU. Ada juga fitur swim tracking yang bisa mendukung sampai dengan 50 meter.
Itulah dia 8 rekomendasi running watch yang bisa kamu pilih dan gunakan. Kira-kira kamu ingin memilih running watch yang mana? Semoga dengan adanya penjelasan diatas bisa membantu kamu di dalam menentukan pilihan,ya.
Satu pemikiran pada “Kamu Suka Berolahraga? Gunakan 8 Running Watch Terbaik Berikut!”